Lihat ke Halaman Asli

Menambah Pengalaman Mengajar dengan Mengikuti Program Kampus Mengajar 1

Diperbarui: 19 Januari 2022   19:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Sebagai mahasiswa jurusan Pendidikan, mengikuti program Kampus Mengajar adalah nilai plus dalam hal pengalaman mengajar. Berinteraksi dengan murid, guru dan tenaga pendidik secara langsung merupakan pengalaman tambahan yang dapat mengasah softkills mahasiswa dilapangan. 

Kemampuan dalam bekerjasama mengajar bersama guru terus menerus diasah selama kegiatan berlangsung. Terlebih lagi program Kamjar (Kampus Mengajar) Angkatan 1 dilaksanakan dipertengahan pandemic covid-19 dengan sistem Pembelajaran belajar daring.

Sistem pembelajaran yang baru, membutuhkan penyesuaian yang cepat dan tepat supaya kegiatan belajar mengajar tetap berlangsung seperti biasanya. 

Mahasiswa kampus mengajar diminta untuk membantu tiga hal utama pada sekolah yaitu adaptasi teknologi, administrasi sekolah dan kegiatan belajar mengajar. Ketiga kegiatan tersebut dapat membantu sekolah dalam meningkatkan kualitas pendidikan yang merata.

Dokpri

Kegiatan Kampus Mengajar Angkatan 1 dilaksanakan pada sekolah tertentu saja. Sekolah yang menjadi sasaran program ini adalah Sekolah Dasar di daerah 3T atau sekolah dengan akreditasi C. Dimana mayoritas Sekolah Dasar tersebut tidak memiliki tenaga pendidik yang cukup, terdapat sarana dan prasarana yang kurang memadai dan sistem pembelajaran yang kurang sesuai. 

Dengan begitu, kemampuan mengajar yang kekinian dibutuhkan seiring berkembangnya zaman. Mengajar  bukanlah sekedar mengajar, melainkan harus memperhatikan banyak aspek disekitarnya untuk menghasilkan murid dan lingkungan yang berkualitas.

Tidak hanya tiga hal utama, mahasiswa Kampus Mengajar membuat program yang dapat merefresh para murid dalam bidang non akademis seperti kegiatan Ramadhan. 

Di tahun sebelumnya, sekolah melaksanakan kegiatan Ramadhan dengan mengisi lembar kegiatan amalan harian saja dari rumah. Tahun ini, kegiatan Ramadhan dilakukan secara langsung disekolah dengan menggunakan sistem blok untuk mencegah penyebaran virus covid-19. Siswa pun senantiasa hadir mengikuti kegiatan Ramadhan yang diselenggarakan.

Dari seluruh kegiatan ini, diharapkan mahasiswa dapat meningkatkan kualitas pembelajaran disekolah sekaligus mengasah kepemimpinan, kematangan emosional dan kepekaan sosial.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline