Lihat ke Halaman Asli

HAFIZH IDRI PURBAJATI

Bekerja dalam senyap

Syiar Ramadan, PK PMII Stismu Lumajang Bagikan Takjil Gratis

Diperbarui: 12 Mei 2019   22:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Momentum Ramadhan adalah saat yang tepat bagi setiap Umat Islam untuk memperbanyak amal dan kebaikan. Karena dibulan ini pahala dilipat gandakan bagi siapa saja yang mau melakukan amal dan kebaikan tersebut. Maka dalam Rangka Syiar Ramadhan 2019 ini, sebanyak 30 aktifis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Komisariat Abu Hasan Al Asyari Stismu Lumajang mengadakan pembagian Takjil gratis pada Ahad, 12 Mei 2019.

Kegiatan ini dipusatkan di depan Pendopo Arya Wiraraja yang berada di kawasan Alun-alun Kota Lumajang dengan sasaran masyarakat yang melintas di sekitar area tersebut.

"Pesan yang ingin kita sampaikan kepada masyarakat dalam kegiatan ini, agar warga Lumajang hendaknya lebih memanfaatkan bulan suci ini untuk menebar kebaikan. Baik saling berbagi maupun meningkatkan kerukunan," ujar Muhammad Fanani, Koordinator acara di lokasi.

Muhammad Fanani yang juga Ketua PK PMII Stismu ini juga mengungkapkan, tujuan acara ini dilakukan salah satunya untuk mengenalkan PMII langsung ke masyarakat dan mempererat tali silaturahmi PMII Stismu seluruh komponen yang ada di Kota Lumajang.

Perlu diketahui pula "Takjil ini merupakan sumbangan dari kader dan pengurus  PMII Stismu Lumajang yang berhasil kami himpun. Mudah-mudahan kegiatan ini bermanfaat dalam berbagi di bulan suci Ramadhan ini," kata Fanani. (hafiz)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline