Lihat ke Halaman Asli

Hadenn

TERVERIFIKASI

Mahasiswa

Park Yeonmi: Kabur dari Korea Utara, Menerangi Hak Asasi Manusia

Diperbarui: 6 April 2024   10:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Who is Yeonmi Park? Human rights activist escaped North Korea -- Deseret News 

Kita semua tahu kekangan politik dari rezim Korea Utara merupakan salah satu topik menarik perhatian warga dunia, termasuk tentang mereka punya media Internasional, analisis politik, hingga cerita orang-orang berhasil kabur dari sana.

Sebelum ke sana, perlu dipahami Korea Utara memiliki sejarah tersendiri, ada perjalanan panjang sebelum mereka sampai di titik ini, akan jauh lebih untuk kita semua tidak menaruh terlalu banyak kebencian di sana. Meski, semua tentang kebobrokan akan diceritakan di sini.

Lebih jauh lagi, artikel ini akan berisi kisah perjalanan penuh dengan penderitaan, keberanian, juga harapan. Semua tentang Yeonmi Park dalam mengalahkan kemustahilan, di mana seorang perempuan belajar tentang makna kebebasan secara mendalam.

Bagaimana Yeonmi keluar dari sana?

Defector Yeonmi Park: How to End North Korea's Dictatorship | TIME 

Yeonmi merupakan seorang lahir dan tumbuh besar di Korea Utara, seorang anak kecil ceria bahagia dengan semua hal terjadi dalam hidupnya. Meski, tak bisa dipungkiri akses makanan, juga berbagai kesulitan lain dialami, terutama elektrisitas di mana semua penerangan padam sebelum gelap malam menyerang. Namun, semua belum menjadi masalah untuk Yeonmi.

Sampai saat ayah Yeonmi ditangkap, di sana semua rasa penerimaan terhadap sistem negara berubah, anak kecil ini mulai paham bagaimana mengerikan otoriter dengan mudah menghabisi semua. Bagaimanapun alasan tertulis di sana, menurut Yeonmi kecil memberikan hukuman tak terbatas untuk ayahnya tetap tidak bisa dibenarkan, terlebih cuma untuk berdagang dengan orang luar, semua ini terlalu kejam.

Dari sana 13 tahun Yeonmi bersama ibunya memutuskan melarikan diri, mencari kebebasan lebih baik dari dunia luar, juga untuk menghindari rentetan hukuman. Meski, tak bisa dibantah, untuk keluar dari sana bukan perjalanan mudah, berpisah lama, dicurigai mata-mata hingga terlibat sebagai objek dalam perdagangan manusia, sudah pernah dirasakan kedua insan ini.

Terlepas dari itu semua, alam juga menantang mereka berdua. Perjalanan berlari dari perbatasan utara untuk menuju ke Mongolia bukan medan mudah, merupakan salah satu area terdingin di dunia, kalian tak bisa diam 10 detik di sana. Memikirkan semua ini kembali, Yeonmi juga tak mengerti mengapa dia bisa bertahan dengan semua medan alam di sana.

Apa yang dipelajari Yeonmi dari luar?

Who is Yeonmi Park? Human rights activist escaped North Korea -- Deseret News 

Cinta merupakan satu kata terpenting dipelajari di dunia luar, setelah beberapa tahun berhasil kabur dari sana, Yeonmi memahami betul satu kosa kata ini. Dari dunia luar, Yeonmi belajar tentang cinta yang harus ditunjukkan untuk semua, benar adanya, tanpa perlu memandang suku, ras, atau agama. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline