Lihat ke Halaman Asli

Hadenn

TERVERIFIKASI

Mahasiswa

3 Langkah Jenius Jurgen Klopp dalam "Membabat Hutan" di City Ground!

Diperbarui: 3 Maret 2024   05:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Premier League Football News, Fixtures, Scores & Results 

Lanjutan liga Inggris pekan ke-27, Liverpool berhasil menang tipis secara dramatis dalam laga tandang di City Ground. Tim dengan julukan the Reds itu bermain dengan semangat penuh, tidak terlihat kekurangan yang ditinggalkan beberapa inti.

Meski, berakhir kehilangan poin permainan Nottingham Forest bisa diberikan apresiasi. Mereka hanya gagal di menit akhir. 90 menit sebelumnya, tim yang berjuang di zona degradasi ini masih bisa menahan imbang pemuncak klasemen sementara.

Terlepas dari itu semua, beberapa hal menarik kembali ditunjukkan oleh Jurgen Klopp. Meski, tak bisa dibantah tak merangkum semua, tetapi terhitung ada tiga langkah jenius yang ia terapkan untuk mengamankan tiga poin dengan skuad yang seadanya.

Mengubah gaya bermain dalam tim

Kita semua tahu selama ini Liverpool maju dengan bermain bola direct, umpan langsung menuju lini depan mereka yang sangat clynical. Dengan semua materi yang dimiliki sekarang, semua itu terbukti sudah sangat cukup untuk bersaing dengan klub raksasa.

Masalahnya, sejumlah pemain depan dalam tim absen, pemain muda jelas tak punya ketajaman sebaik itu. Dari sana bisa dibilang sang Maestro mulai berpikir untuk menguatkan lini tengah, mencoba bermain lebih rapi, dan merebut penguasaan bola lebih tinggi.

Dalam pertandingan hari ini, semua itu bisa dikatakan berhasil. Mereka menguasai bola 70%, bisa dibilang lebih tinggi dari biasanya, juga masih bisa membuat peluang terbuka. Terlebih, Mac Allister bisa dikatakan pemain terbaik dalam lapangan. Semuanya berjalan sempurna.

Mempertahankan beberapa bocah dalam kesebelasan utama

Premier League Football News, Fixtures, Scores & Results 

Dilihat dari kesebelasan pertandingan tadi, terdapat dua nama pemain akademi di sana Conor Bradley dan Bobby Clark. Kita semua bisa memahami Bradley, tetapi Clark untuk pertandingan liga bisa dibilang langkah berani dari manajer.

Clark ini baru berusia 19 tahun, sudah sering dimainkan sebagai pengganti dalam beberapa kesempatan. Sebenarnya dari sana hanya soal waktu anak ini akan dicoba starter, tetapi kalau melihat dari bangku cadangan ada Szoboszlai juga Endo di sana. 

Tak bisa dipungkiri besar sekali kepercayaan ditaruh Klopp untuk wonderkid satu ini.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline