Lihat ke Halaman Asli

Haeni Nurdiana

Pelajar/Mahasiswi

Special HUT Jakarta Hajatan ke-495, Pemprov DKI Jakarta Telah Menggratiskan Tarif TransJakarta, MRT, dan LRT RP0

Diperbarui: 24 Juni 2022   12:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok pribadi/Suasana pengguna MRT di Stasiun Dukuh Atas, Sudirman, Jakarta. Rabu (22/06/2022) pukul 17:44 WIB

Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) DKI Jakarta ke-495 kemarin pada hari, Rabu (22 Juni 2022). Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta resmi telah menggratiskan tarif untuk tiga moda transportasi umum, yakni Transjakarta, MRT dan LRT.

Sebelumnya informasi tersebut telah disampaikan langsung melalui akun resmi sosial media Instagram Dinas Perhubungan DKI Jakarta, @dishubdkijakarta. Dalam pemberitahuannya dijelaskan bahwa “Dalam menyemarakkan #JakartaHajatan, #TemanDishub bisa menggunakan LRT, MRT dan Transjakarta dengan GRATIS. Tarif ini hanya berlaku untuk 1 hari (22 Juni 2022), ya!” tulis akun media sosial Instagram Dinas Perhubungan DKI Jakarta @dishubdkijakarta, Selasa, 21 Juni 2022.

Dalam surat keputusan tersebut dijelaskan terkait penugasan layanan khusus transportasi umum untuk tiga moda transportasi dalam rangka HUT kota Jakarta adalah TransJakarta, MRT dan LRT. Kemudian, untuk mendapatkan layanan gratis naik TransJakarta, MRT dan LRT tidak ada syarat khusus bagi para penumpang. Tetapi, terdapat beberapa ketentuan yang perlu dicermati seperti halnya pada laman akun media sosial Instagram @pt_transjakarta dijelaskan bahwa terdapat beberapa ketentuan yang perlu dicermati untuk naik TransJakarta.

Dok pribadi

Untuk akses layanan gratis pada HUT Jakarta kemarin para penumpang bus TransJakarta dapat menikmati semua rute yang ada, kecuali Royaltrans. Dan layanan gratis bus TransJakarta tersebut hanya dapat berlaku dihari , Rabu, 22 Juni 2022 mulai pukul 05.00 WIB hingga 24.00 WIB. Sementara itu, pihak LRT Jakarta pun mengungumkan ketentuan tertentu untuk mendapat layanan naik LRT gratis melalui akun media sosial Instagramnya @lrtjkt. Yang dimana pada informasi tersebut dijelaskan bahwa layanan gratis untuk menaiki LRT Jakarta hanya dapat berlaku di hari ulang tahun Jakarta kemarin pada hari Rabu, 22 Juni 2022, mulai pukul 00.00 WIB hingga 23.59 WIB.

Meskipun gratis, para penumpang diwajibkan untuk tetap tap in dan tap out menggunakan kartu uang elektronik seperti Flazz, e-Money, Brizzi, atau dapat juga mengakses melalui aplikasi LinkAja.

Layanan gratis ini juga tetap berlaku kepada masyarakat tertentu sesuai dengan Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 133 tahun 2018 tentang pelayanan Trans Jakarta gratis dan bus gratis bagi masyarakat.

Yang dimaksud dengan masyarakat tertentu merupakan 15 golongan yang diantaranya PNS dan pensiunan PNS daerah, tenaga kontrak pemda, peserta didik penerima Kartu Jakarta Pintar dan karyawan swasta tertentu.

Selain itu, bagi masyarkat yang menetap tinggal dirumah susun sederhana sewa, penyandang disabilitas, veteran, warga lanjut usia, anggota TNI/Polri, tim juru pemantau jentik, pengurus masjid (Marbot) hingga tim PKK.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline