Lihat ke Halaman Asli

Hadi Santoso

TERVERIFIKASI

Penulis. Jurnalis.

Bawa 18 Pemain ke Korea Masters, Bawa Pulang Berapa Gelar?

Diperbarui: 4 November 2015   17:06

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mulai Selasa (3/11) hingga Minggu (8/11), pebulu tangkis nasional tampil mewakili Indonesia dalam turnamen Korea Masters Grand Prix Gold. Indonesia mengirimkan 18 atlet nya di turnamen berhadiah 120 USD dolar ini. Bagaimana peluang wakil Indonesia membawa pulang gelar ?

Mari menelaah posisi unggulan pemain-pemain Indonesia di tiap nomor. Di tunggal putra, Indonesia menempatkan enam nama yakni Sony Dwi Kuncoro, Jonathan Christie, Ihsan Maulana Mustofa, Anthony Sinisuka Ginting, Muhammad Bayu Pangisthu, dan Reksy Aureza Megananda. Sementara untuk nomor tunggal putri, ada nama Fitriani dan juga Dinar Dyah Ayustine.

Menariknya, tidak ada tunggal pria Indonesia yang menjadi unggulan utama. Tidak pula Sony Dwi Kuncoro yang Oktober lalu jadi juara di taipei Grand Prix. Dari nama-nama itu, Ihsan Maulana Mustofa menempati seeded tertinggi, yakni unggulan tujuh (7) lalu Jonathan Christie unggulan delapan (8).

[caption caption="Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting siap tampil di Korea Masters/foto: Kompas.com"][/caption]Lalu di nomor ganda putra, Indonesia mengirim tiga pasangan putra. Yakni pasangan Wahyu Nayaka Arya-Ade Yusuf, yang ditempatkan di seeded kelima, lalu Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo pada unggulan ketujuh, dan Berry Angriawan-Rian Agung Saputro.

Sementara di nomor ganda putri, akan turun Della Destiara Haris-Rosyita Eka Putri Sari, Anggia Shitta Awanda-Ni Ketut Mahadewi, Suci Rizki Andini-Maretha Dea Giovani, dan Gebby Ristiyani Imawan-Tiara Rosalia Nuraidah. Pasangan Suci Rizki Andini-Maretha ditempatkan pada seeded kedelapan.

Terakhir pada nomor ganda campuran, Indonesia menempatkan tiga pasangan muda yaitu Ronald Alexander-Melati Daeva yang ditempatkan di seeded ketiga, Alfian Eko Prasetya-Annisa Saufika (unggulan ketujuh) dan Hafiz Faisal-Shella Devi Aulia.
Pertanyaannya, bisakah para atlet bulutangkis kita meraih prestasi hebat di kejuaraan yang digelar di Kota Jeonju, Korea Selatan itu sekaligus mengulang prestasi gemilang ketika memborong gelar di China Taipei Grand Prix pada 18 Oktober lalu?

Kala itu, Indonesia memborong empat gelar. Selain Sony di tunggal putra, pasangan Anggita Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istirani berjaya di ganda putri, lalu pasangan Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani jadi jawara di ganda campuran dan pasangan Markus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo jadi juara ganda putra. Hanya nomor tunggal putri yang lepas dari jangkauan pebulutangkis Indonesia.

Semoga saja, hasil buruk di Bitburger Open Grand Prix Gold pada akhir Oktober lalu, tidak terulang. Diharapkan bisa pulang membawa gelar, turnamen di Jerman itu justru jadi kuburan bagi pebulutangkis Indonesia. Satu demi satu bertumbangan. Ganda campuran, Praveen Jordan/Debby Susanto yang diharapkan jadi juara, malah kalah dari pasangan tak terkenal asal Polandia, Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba dua set langsung.

Kekalahan itu menegaskan bahwa permainan ganda campuran pelapis utama Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir ini masih labil. Padahal, secara peringkat Praveen/Debby jauh di atas lawannya itu. Mereka ada di posisi 9 dunia, lawannya hanya posisi 52. Perbedaan ranking nyatanya tidak membuat perbedaan. Bisa jadi mereka kelelahan setelah diterjunkan dalam tiga event berturut-turut. Mulai Denmark Super Series Premier, Prancis Open Super Series, hingga Bitburger Open 2015.

Nah, bagaimana pencapaian atlet-atlet bulu tangkis kita di Korea Masters Grand Prix Gold yang akan berlangsung hingga 8 November nanti? Semoga saja bisa membawa pulang banyak gelar. Meski, sejarah bicara, sejak mulai digelar tahun 2007 silam, belum pernah ada pebulutangkis Indonesia yang bisa juara di sana. Toh, catatan sejarah itu bisa diperbaruhi. Salam.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline