Lihat ke Halaman Asli

Habib Wahyu Afandi

Seni Adalah Ledakan

Demi Perekonomian di Masa Pandemi, Mahasiswa KKN UNIVET BANTARA Bantu Pemasaran Produk UMKM Mebel

Diperbarui: 14 September 2021   21:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Habib Wahyu Afandi (20) Mahasiswa KKN Edisi Covid-19 di Desa Gondangsari Kec. Juwiring Kab. Klaten pada hari Kamis, 9 September 2021 berkunjung ke beberapa Usaha Dagang di Desa Gondangsari yang terkenal dengan usaha mebel-nya untuk menghasilkan perabotan rumah tangga berkualitas dari kayu jati seperti meja, kursi, almari sampai meja rias, hampir sebagian masyarakatnya memanfaatkan keterampilan dibidang mebel untuk membantu perekonomian keluarga. 

Program kerja yang dijalankan yaitu membantu mempromosikan potensi desa melalui media sosial di masa pandemi ini.

Akibat yang dirasakan dengan adanya Virus Corona atau yang sering disebut sebagai Covid-19 berimbas pada penurunan jumlah penghasilan yang didapatkan oleh usaha-usaha mebel tersebut. 

Berdasarkan wawancara bersama Pak Riko selaku pemilik usaha mebel menjelaskan "Covid-19 juga memberikan dampak pada usaha mebel kami, biasanya mendekati hari raya pesanan sangat banyak sampai kami kewalahan namun semenjak adanya Covid-19 kami hanya mengerjakan satu pesanan saja dalam satu minggu" ucapnya. 

Demi Perekonomian di Masa Pandemi, Mahasiswa KKN UNIVET Bantu Pemasaran Produk. Program kerja ini diharapkan dapat membantu menghidupkan kembali perekonomian warga desa Gondangsari dibidang usaha mebel agar terus berjalan di masa pandemi Covid-19. 

"Program Kerja Sosial Media merupakan pemasaran produk mebel dari desa Gondangsari melalui Instagram dan Facebook yang selama ini belum pernah dilakukan. Tujuan dari program ini agar pendapatan warga dari usaha mebel lebih meningkat terutama dimasa pandemi ini, sekaligus untuk lebih mengenalkan potensi desa Gondangsari dibidang mebel agar lebih dikenal secara luas. Program ini dijalankan dengan pembuatan akun Instagram dan akun Facebook. 

Dengan program ini membuktikan bahwa mahasiswa sebagai agen of change dengan memanfaatkan teknologi untuk pemasaran di era digital. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline