Lihat ke Halaman Asli

Gusti Swastika

Penikmat tulisan-tulisan ringan yang menginspirasi

Kenapa Engga Ngopi Sambil Kerja di Coffee Shop Ruang Kerja Bersama Gratis?

Diperbarui: 26 Juni 2024   02:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi tempat nongkrong dan kerja di coffee shop. (Sumber: PEXELS/QUANG NGUYEN VINH via kompas.com)

Sampai Kapan di Coffee Shop?

"Dari tadi di sini aja, nggak bosen?" tanya barista sambil kasih refill kopi ketiga. Ini dia, kehidupan modern yang bikin coffee shop jadi markas besar. Siapa sangka ngopi doang bisa bikin kita lupa waktu?

Ngopi Sambil Kerja, Tugas, atau Cuma Haha-Hihi?

Ngomong-ngomong, pernah nggak sih, kamu habiskan waktu seharian di coffee shop? Kalau saya, pernah sampai lupa waktu. 

Bayangin aja, pagi datang buat sarapan sama croissant, terus lanjut kerja, meeting sama klien, sampai sore ngumpul sama bestie. Emang seru, sih, bisa ngerjain banyak hal di satu tempat.

Di coffee shop, kita bisa lihat berbagai aktivitas. Ada yang sibuk kerja, serius banget sama laptopnya. Ada juga yang ngerjain tugas sekolah atau kuliah, lengkap dengan buku-buku berserakan. 

Dan nggak ketinggalan, yang cuma haha-hihi sama bestie, update gosip terbaru. Emang coffee shop ini tempat yang pas buat semua kegiatan.

Pemda Juga Punya Co-Working Space, Lho!

Eh, tapi tau nggak, beberapa Pemda di Indonesia juga udah mulai bikin co-working space. Jadi, nggak cuma coffee shop doang yang bisa jadi tempat kerja nyaman. 

Contohnya di Yogyakarta, Pemda udah bikin beberapa co-working space dengan fasilitas lengkap. Ada Wi-Fi cepat, ruang meeting, printer, dan scanner. Semuanya disediakan gratis atau dengan biaya yang terjangkau.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline