Lihat ke Halaman Asli

Tips Jitu Mengatur Gaji Supaya Pas Sebulan

Diperbarui: 18 Juni 2015   02:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Gaji selalu kurang setiap bulannya, bahkan ada yang sampai harus ngutang. Wah jangan-jangan ada yang salah nih saat mengaturnya. Mungkin tips ini bisa jadi panduan kamu mengatur gaji agar pas sebulan :

·         Budgeting

Mulai dari tabungan, dana cadangan, pengeluaran rutin dan mendadak catat dengan cermat. Kumpulkan bon pembelian dan pengambilan uang dari ATM ataupun bukti transaksi apapun selama sebulan. Jangan pernah buang bon-bon itu. Simpan dan jadikan dalam satu file, dan hitung itu semua. Jika ada yang salah dan tidak sama dengan rencana pengeluaran kamu untuk sebulan, perlu di evaluasi ulang tuh. Dari data yang sudah kamu kumpulkan itu, cermati juga mana yang jadi pengeluaran harian, mingguan sampai bulanan. Pisahkan berdasarkan tingkat kebutuhan, mulai dari primer, sekunder hingga tersier. Dari sini bisa terlihat apakah kamu tipe yang suka menghabiskan uang atau bukan.

·         Tagihan rutin

Tagihan rutin pisahkan dengan pengeluaran yah. Buat itu secara terpisah, seperti tagihan air, listrik, telepon, sampai asuransi. Agar lebih mudah, kamu bisa masukkan tagihan itu pada layanan debit otomatis di bank, tanyakan ini pada bank yang biasa kamu gunakan. Prioritaskan lebih dulu ini sebelum mengeluarkan uang untuk keperluan lain begitu kamu terima gaji.

·         Kartu kredit

Jika kamu masih saja menggunakan kartu kredit untuk keperluan yang tidak penting, hentikan sekarang juga. Faktor utama yang membuat kamu sulit #BebasFinansial yah penggunaan kartu kredit di luar batas kemampuan finansial kamu. Tinggalkan saja kartu kredit di rumah, taruh di tempat yang sulit dijangkau kamu. Terkecuali untuk keperluan mendadak jangan pernah gunakan kartu kreditmu.

·         Pangkas yang tak perlu

Pikirkan lagi apakah ada pengeluaran yang tak penting agar bisa dipangkas. Misalnya saja, jika kamu jarang di rumah, dan masih berlangganan TV kabel, hentikan itu karena tidak penting. Atau jika kamu sekarang terbiasa makan di restoran mewah, kamu bisa menggantinya dengan rutin makan di rumah. Pangkas pengeluaran ekstra yang tidak perlu, lebih baik gunakan itu untuk tabungan atau investasi.

·         Sisihkan uang

Selain itu kamu juga dapat menyisihkan uang untuk keperluan yang tak terduga. Hal ini mencakup keperluan rumah, makanan, transportasi hingga kesehatan. Pengeluaran seperti ini akan terasa ringan jika kamu sudah mempersiapkan ini dari jauh hari.

Kalau kamu dapat mengelola gaji kamu dalam sebulan, kamu bisa mulai menggunakan sebagian penghasilan kamu untuk beinvestasi pada beberapa jenis investasi misalnya emas, saham, reksa dana, ataupun properti. Cari tahu jenis investasi dan cara mengelolanya di DBS Smart Money.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline