Lihat ke Halaman Asli

Kompasianer METTASIK

TERVERIFIKASI

Menulis itu Asyik, Berbagi Kebahagiaan dengan Cara Unik

Keteladanan, Kebaikan dalam Proses Perubahan

Diperbarui: 16 Agustus 2022   19:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Keteladanan, Kebaikan dalam Proses Perubahan (gambar: oneprogramme.ie, diolah pribadi)

Kehidupan itu tidak pasti
Merupakan proses dari perubahan
Suka, tidak suka, perubahan pasti terjadi

Seiring berjalannya waktu, perlahan tapi pasti
Perubahan dialami semua makhluk hidup

Bayi mungil terlahir tiada berdaya hanya bisa menangis kemudian tertawa
Tengkurap, duduk, merangkak, berdiri
Melangkah, jatuh dan bangkit Kembali
Mengikuti perubahan yang terjadi

Dengan bimbingan ayah bunda memberi yang terbaik
Keteladanan dalam kebaikan
Mengikuti proses perubahan
Membiasakan tubuh jasmani dan bimbingan mental spiritual dalam kebaikan

Memiliki sifat penuh cinta, kasih sayang, sabar, jujur, dan rendah hati
Mengikis kejelekan yaitu dengki, iri hati, kebencian, keserakahan

Menghalau kabut kegelapan batin
Menikmati kehidupan damai dan bahagia

Semoga semua makhluk hidup berbahagia

**

Tegal, 16 Agustus 2022
Penulis: Suriya Dhammo Lie, Kompasianer Mettasik

Dharmaduta | Aktivis Buddhis

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline