Lihat ke Halaman Asli

Greg Satria

TERVERIFIKASI

FOOTBALL ENTHUSIAST. Tulisan lain bisa dibaca di https://www.kliksaja.id/author/33343/Greg-Satria

Prediksi Al-Ain vs Al-Hilal, Potensi Comeback Neymar Jr di Laga Rasa Final

Diperbarui: 21 Oktober 2024   14:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Neymar saat membela Al-Hilal di Liga Champions Asia musim lalu, 3 Oktober 2023. Sumber : Atta KENARE /AFP via tribunnews.com

Bigmatch terjadi di matchday ke-3 kompetisi Elite Liga Champions Asia 2024/2025, yang mempertemukan juara bertahan Al-Ain dengan penguasa Saudi Pro League, Al-Hilal. Kedua tim musim lalu bertemu dalam dua laga sengit di fase semifinal yang dimenangkan wakil UEA. Serasa Final, laga ini nanti berpotensi jadi ajang comeback pemain sensasional Brasil, Neymar Jr.

Al-Ain menjamu Al-Hilal pada Senin (21/10/2024) pukul 23.00 WIB di Stadion Hazza Bin Zayed. Meskipun menjadi petahana kompetisi terbesar di Asia, Al-Ain tengah dalam tren buruk belakangan ini.

Di dua matchday sebelumnya, tim asuhan Hernan Crespo hanya berhasil meraih 1 poin melalui hasil imbang 1-1 melawan Al-Sadd (16/9/2024). Di laga berikutnya, Soufiane Rahimi dkk dilibas Al-Gharafa 4-2 sekaligus mengantar mereka ke posisi ke-10 Grup B. 

Hasil sama juga diperoleh Al-Ain di Liga UEA. Sudah menjalani 4 laga, pasukan Hernan Crespo hanya mampu bercokol di peringkat 6 dengan dua kemenangan, sekali seri, dan sekali kalah. Jika mau obyektif, trofi mereka di Liga Champions Asia musim lalu merupakan hal yang mengejutkan. Sebab, di akhir musim lalu pula Al-Ain hanya bercokol di peringkat 3 Liga UEA.

Lawan yang akan datang ke Stadion Hazza Bin Zayed juga tidak main-main. Dengan dendam membara usai kekalahan agregat 4-5 musim lalu, Skuad Al-Hilal asuhan Jorge Jesus datang dengan sejumlah catatan mentereng.

Aleksandar Mitrovic dkk selalu menang di 12 laga mereka musim ini, dengan menggondol sebuah trofi Piala Super Saudi usai mengandaskan Al-Nassr. Kesempurnaan ini juga ditambah sebuah berita baik, yakni mulai berlatihnya Neymar Jr bersama skuad inti saat jeda internasional lalu.

Neymar tentu ingin membuktikan, bahwa keputusannya pinda ke Saudi Pro League bukan hanya melulu tentang uang. Bersama dengan Malcom, Mitrovic, dan punggawa Al-Hilal lainnya, pemain Brasil ini ingin mempersembahkan beberapa gelar lagi di penghujung kariernya.

Ilustrasi logo Al-Ain vs Al-Hilal. Sumber : www.dazn.com

Persiapan Al-Ain vs Al-Hilal

Hernan Crespo harus bisa membangkitkan lagi spirit tim asuhannya, supaya bisa bermain spartan layaknya gelaran Liga Champions Asia musim lalu. Soufiane Rahimi dibantu oleh deretan pemain asing lainnya, yakni duo Paraguay Matias Segovia dan Kaku, serta duo Argentina Mateo Sanabria dan Matias Palacios.

Lini belakang yang dikawal pemain pinjaman FC Porto, Fabio Cardoso juga harus siap mendapat gempuran dari Blue Wave. Jorge Jesus dipastikan masih tetap mempertahankan trio Malcom, Leonardo, dan Salem Al Dawsari untuk menunjang Mitrovic sang target-man.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline