Lihat ke Halaman Asli

Greg Satria

TERVERIFIKASI

FOOTBALL ENTHUSIAST. Tulisan lain bisa dibaca di https://www.kliksaja.id/author/33343/Greg-Satria

Saking Sepinya Bursa Transfer, Fabrizio Romano Nobatkan Kepindahan Hamilton Sebagai Transfer Terbaik

Diperbarui: 2 Februari 2024   10:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilustrasi Lewis Hamilton berseragam Ferrari. (sumber : instagram/fabriziorom)

SURABAYA, Indonesia, 2 Feb (Kompasiana) - Bursa transfer pemain sepakbola Eropa telah ditutup tadi malam, per 1 Februari 2024 pukul 23.00 GMT. Menunggu hingga detik-detik akhir, tidak ada transfer besar yang terjadi di periode ini. Beberapa saga bahkan kolaps di menit-menit akhir karena ketidaklengkapan dokumen. Sampai-sampai, Fabrizio Romano yang baru saja menjadi BEST DIGITAL JOURNALIST di Globe Soccer Awards 2023 memposting, bahwa kepindahan pebalap F1 Lewis Hamilton ke Ferrari adalah transfer "paling mengejutkan" sepanjang musim dingin ini.

Apa yang membuat bursa transfer musim dingin 2024 ini sepi peminat?

Alasan terbesarnya tentu ketersediaan pemain di bursa. Pemain-pemain penting di sebuah klub tentu tidak akan tersedia mengingat mereka akan dibutuhkan klubnya hingga akhir musim nanti. Dengan peraturan 5 pergantian pemain, pemain cadangan pun akan punya lebih banyak kesempatan main dibandingkan sebelumnya. Hanya klub-klub yang sedang mengalami masalah, baik dari sisi prestasi ataupun banyaknya cedera pemain, yang akan terjun di bursa kali ini. Contoh saja Olympique Lyon yang berburu pemain karena mereka kini berada di dekat zona degradasi. Karena demand lebih tinggi daripada ketersediaan pemain, maka pasti harga pemain akan melonjak tajam di bursa musim dingin. Solusinya adalah, meminjam!

Narasi yang mengemuka berikutnya datang dari Premier League. Hukuman pengurangan 10 poin pada Everton sangat berdampak pada aktivitas klub di pasar. Mereka harus menjaga neraca "Premier League Profit and Sustainability Rule" atau bisa disingkat PSR selama 3 tahun terakhir, dengan maksimal defisit 105 juta pounds. 

Berkaca dari data Reuters, terjadi penurunan signifikan dalam aktivitas transfer musim dingin Premier League di dua tahun terakhir. Januari 2023 lalu tercatat ada transaksi sebesar 850 juta pounds di bursa transfer musim dingin, meningkat 2 kali lipat dibandingkan musim sebelumnya (Januari 2022). Dan per 31 Januari 2024 waktu setempat, tercatat hanya ada 50 juta pounds yang beredar untuk bursa kali ini.

Eddie Howe, Manajer Newcastle United, turut mengomentari hal ini. Dimana aktivitas di bursa akan sangat dipengaruhi perhitungan PSR, sehingga Newcastle memutuskan tidak melakukan pembelian satu pun di bursa kali ini. Howe dengan bijak menganggap hal ini baik untuk kompetisi ke depannya.

"Hari-hari perang (harga) telah berlalu. Setiap klub melakukan apa yang kami lakukan. Musim panas mungkin akan sama dalam arti bahwa sekarang ini adalah cara yang berbeda dalam melakukan bisnis transfer untuk klub sepak bola." ujarnya dikutip Reuters.

 

Lalu, siapa saja transfer terbaik di bursa transfer musim dingin ini?

Melihat dari situs transfermarkt, mayoritas aktivitas di bursa adalah peminjaman pemain. Kebutuhan jangka pendek menjadi solusi beberapa tim besar yang ditinggal pemain-pemainnya karena cedera, ke Piala Asia 2023, ataupun ke AFCON 2023. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline