Lihat ke Halaman Asli

Gramedia Official

TERVERIFIKASI

Tempat kamu mencari buku 📚

Berikut Penerapan Koda dalam Sebuah Karya Tulis!

Diperbarui: 24 Januari 2023   12:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: pixabay

Apakah kamu suka membaca buku atau novel fiksi yang memiliki cerita yang indah, memiliki pesan moral yang sangat mendalam, serta ending yang sangat tidak terduga? Ternyata, memang terdapat banyak novel serta cerita fiksi yang mempunyai semua kriteria tersebut.

Pada saat kita membaca sebuah buku atau novel, kita akan sadar bahwa ada sejumlah unsur intrinsik yang tentunya terkandung di dalamnya. Dari banyaknya unsur yang ada pada sebuah cerita, seperti latar belakang, setting, alur, serta karakter, ada juga unsur yang sering terlupakan oleh kita, yaitu koda.

Koda adalah salah satu bagian terpenting dalam unsur intrinsik sebuah cerita, tetapi tidak banyak orang yang menyadari kehadiran dari koda tersebut. Peranan koda sendiri hampir selalu ada dan juga bisa membantu kita dalam menyimpulkan sebuah cerita.

Koda adalah sebuah unsur yang ada di dalam suatu karya tulis cerita, yang mengandung pesan atau amanat yang ingin disampaikan oleh cerita tersebut. Koda biasanya terletak pada bagian penutup akhir di sebuah cerita buku atau novel.

Keberadaan koda ini mampu membantu para pembacanya untuk memiliki kesimpulan yang jelas tentang keseluruhan isi cerita. Meskipun ada akhir cerita yang memiliki alur menggantung dan masih meninggalkan pertanyaan, tetapi bukan berarti cerita tersebut tidak memiliki koda.

Biasanya, koda tetap ada untuk menjadi kesimpulan dalam sebuah cerita secara keseluruhan, meski ceritanya menggantung pada bagian akhir. Maka dari itu, peranan koda ini menjadi sangat penting untuk memberikan nilai lain pada sebuah cerita, sehingga bisa semakin menarik hati para pembaca dari cerita tersebut.

Biasanya, penulis akan memberikan sebuah pesan atau amanat mengenai isu yang mereka angkat ke dalam cerita yang mereka garap, yang disebarkan kepada keseluruhan dari isi cerita. 

Akan tetapi, inti serta kesimpulan akhir dari pesan itu akan tetap mengandung koda di dalamnya.

Peranan koda adalah bisa menjadi jawaban atas semua pertanyaan dari pembaca yang timbul di sepanjang cerita tersebut. 

Terutama untuk cerita yang memiliki genre detektif, maka kamu akan menemukan jawaban pada akhir cerita sekaligus pesan moral yang disampaikan oleh penulis.

Fungsi Koda

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline