Lihat ke Halaman Asli

Gramedia Official

TERVERIFIKASI

Tempat kamu mencari buku 📚

Membanggakan! Ini 8 Tari Tradisional Indonesia yang Mendunia!

Diperbarui: 19 Desember 2022   16:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Photo by AgungAtmaja on Pixabay

Tari tradisional Indonesia adalah salah satu aset budaya bangsa yang harus terus dijaga dan dilestarikan. Ada beberapa tari tradisional Indonesia yang mendunia dengan pertunjukannya yang spektakuler. 

Ini tentu patut kita apresiasi dan jadi hal yang membanggakan. Tari tradisional dari beberapa daerah ini berhasil dipertunjukkan secara internasional dan dikenal hingga mancanegara. 

Tari Tradisional Indonesia yang Mendunia

Berikut ini beberapa tari tradisional Indonesia yang mendunia dengan prestasi dan pertunjukannya yang menakjubkan:


1. Tari Kecak, Bali

Photo by SZimmermann_DE on Pixabay

Tari Kecak ini terbilang sangat mendunia karena sering dipertontonkan kepada wisatawan yang berlibur ke Bali. Keunikan tarian ini terletak pada puluhan pria yang duduk melingkar dan bernyanyi sambil memainkan "Cak" dengan irama dan mengangkat kedua tangan. 

Tarian ini menggambarkan kisah Ramayana ketika sekumpulan kera membantu Rama melawan Rahwana. 

Tari Kecak telah mendunia bahkan menjadi bagian dari kurikulum sarjana di Victorian College of the Arts (VCA), yang merupakan bagian dari University of Melbourne. 

Pencipta tari Kecak ini adalah seniman asal Bali bernama Limbak dan pelukis asal Jerman bernama Walter Spies. 

Dari beberapa tari tradisional Bali yang populer seperti Tari Pendet, Tari Barong, Tari Legong, Tari Margapati, dan lain sebagainya, Tari Kecak jadi tari tradisional Indonesia yang mendunia.

2. Tari Saman, Aceh

Photo by Discover Indonesia 2021 on Kompas.com

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline