Lihat ke Halaman Asli

Dinda Shafay Buat Eksperimen Cairan Antiseptik untuk Diffuser, Panen Hujatan Netizen

Diperbarui: 15 April 2020   15:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selebgram Dinda Shafay yang Melakukan Eksperimen Membuat Cairan Antiseptik Dettol sebagai Cairan Diffuser (sumber: Instagram Dinda Shafay)

Sempat Trending di Twitter pada Rabu, (15/04), Selebgram Dinda Shafay dihujat netizen karena eksperimennya yang menjadikan antiseptik Dettol sebagai cairan diffuser. Namun, aksinya tersebut tidak mendapat dukungan dari netizen karena dianggap dapat menyesatkan masyarakat terkait dengan penanganan COVID-19.

Sebelum eksperimen ini, Dinda juga mendapat kecaman karena memberikan tips 'konyol' pada pengikutnya. Dilansir dari kumparan.com, Dinda mengunggah foto menggunakan sarung tangan lateks saat belanja ke supermarket. Hal ini dilakukan agar terhindar dari virus corona. Padahal pemakaian sarung tangan lateks hanya digunakan sebagai APD tim medis di rumah sakit. 

Unggahan Instastory Dinda Shafay Menggunakan Sarung Tangan Lateks di Supermarket (Sumber: Instagram Dinda Shafay)

Selain itu, Dinda juga membuat video tutorial hand sanitizer menggunakan aloe vera gel. Namun, hand sanitizer buatan Dinda juga tidak dianjurkan menurut takaran yang telah dibuat oleh WHO.


Lalu tak lama setelah itu, munculah eksperimen ini. Walaupun sudah diunggah sejak Maret 2020, video ini kembali diperbincangkan dan viral di media sosial, hingga menjadi trending di Twitter. Netizen pun beramai-ramai menuliskan komentarnya di Twitter. 

Dinda Shafay menjadi trending di Twitter (15/04)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline