Lihat ke Halaman Asli

Always, I Will Be Here! Inilah Makna Lagu Always Daniel Caesar

Diperbarui: 1 November 2024   07:18

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Musik. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

"I dont want thing to change" line populer dari lagu ini. Lagu ini sendiri dirilis pada tanggal 7 April 2023 lalu, dengan durasi lagu yang cukup panjang yaitu 3 menit dan 45 detik. Lagu ini memiliki melodi yang seakan-akan menghipnotis pendengarnya untuk "masuk" kedalam lagu ini. 

Lagu dari album NEVER ENOUGH ini memiliki makna yang cukup menyayat hati. 

Lagu ini memiliki makna tentang seseorang yang masih menyayangi mantan kekasihnya, ia sampai saat ini masih terus memikirkan mantannya itu, dalam lirik lagu ini juga dikatakan bahwa kalau akan selalu ada tempat spesial bagi mereka, dirinya dengan sang mantan kekasih. 

Dirinya tidak ingin ada hal yang berubah diantara mereka, ia tidak peduli jika sang mantan sudah mendapatkan pengganti nya, ia akan memberikan waktu dan space bagi sang mantan, ungkapan ini sebenarnya digunakan olehnya untuk mengungkapkan betapa sedih dan sayang dirinya itu kepada sang mantan, ia rela, namun satu hal yang harus diketahui sang sosok mantan itu, bahwa dia melakukan semua ini bukan hanya sekedar karena ini adalah "fase" dalam hidupnya, tidak, ia akan selalu, selalu begini oleh karena rasa sayangnya yang begitu besar. 

Di lirik lagu ini dikatakan bahwa rasa cinta dalam dirinya kepada sang mantan akan selalu ada, tidak akan pergi kemana-mana, ia akan berada di sini, selalu.

Lagu ini benar-benar menunjukkan bagaimana seseorang bisa jatuh sejatuh-jatuhnya dengan orang lain. Lagu yang indah ini sudah mendapatkan banyak pesan-pesan positif dari para pendengar dan penikmat musik. 

Lagu ini juga memiliki jumlah total pemutaran yang banyak di Spotify, dengan total sekitar 361,355,454 kali. Lagu yang luar biasa ini benar-benar menunjukkan bakat dari penyanyinya, Daniel Caesar dalam membawakan sebuah lagu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline