Lihat ke Halaman Asli

Aldo Giovani

Suka merangkai kata

Indahnya "Sky Deck View" Halte Bundaran HI Saat Malam Hari

Diperbarui: 18 Oktober 2022   18:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Sky Deck View" Halte Bundaran HI saat malam hari (Dokpri)

Melihat indahnya Bundaran Hotel Indonesia yang teletak tepat di tengah pusat kota Ibukota Jakarta dan menjadi simbol yang sangat ikonik hingga hari ini dengan berdiri dua patung selamat datang di tengahnya. 

Ya ada patung ucapan selamat datang ditengah bundaran ini yang memang sengaja dibangun dahulu pada saat perhelatan ajang ASIAN GAMES ke-IV di Jakarta pada tahun 60an silam dengan tujuan menyambut seluruh pemain dan official yang hadir berlaga di Jakarta kala itu.

Sebelum melewati area bundaran ini, bagi yang bepergian menggunakan kendaraan umum seperti Busway dengan rute Blok M-Kota tentunya akan berhenti di halte ini. 

Halte yang sedang di revitalisasi ini menyediakan area komersil dilantai duanya. Dengan adanya fasilitas ini, masyarakt terlihat berbondong-bondong hendak melihat keindahan kota jakarta dari atasnya.

Dikarenakan sedang tahap finishing, area ini hanya dibuka untuk 20 (duapuluh) orang per 10 (sepuluh) menit saja agar bisa naik ke area yang disebut "Sky Deck View" seperti ini. 

Agar dapat berfoto ria diarea tersebut, tidak ada salahnya ikut antre beberapa saat agar dapat masuk pada area ini dengan pemandangan yang langsung menghadap ke bundaran HI bersama patung selamat datang didepannya.

Petugas menutup akses menuju "Sky Deck View" (Dokpri)

Tampak petugas yang menutup akses menuju "Sky Deck View" ketika waktu kunjung terbatas telah habis. Ya, waktu kunjung yang dibolehkan sangat terbatas mengingat area ini sedang tahap perampungan oleh kontraktor yang terlihat juga masih bekerja hingga malam hari sehingga fasilitas ini belum dikomersialkan secara menyeluruh.

Meski sudah diresmikan oleh Gubernur yang saat ini sudah habis masa jabatannya (terlepas dari acara seremonial politis) area ini memang sudah dinanti oleh anak muda karena pemandangannya yang indah tak hanya di siang hari, namun malam hari pun tak kalah indahnya bersama kilauan lampu dari berbagai gedung dihadapannya bersama indahnya air pancur yang ada di kolam kecil di tengah-tengah bundaran Hotel Indonesia tersebut.

Jakarta, (18/10) 2022
#catatanAgeee

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline