Lihat ke Halaman Asli

Sosialisasi RLH dan PHBS kepada Ibu-Ibu PKK Desa Demakijo oleh Mahasiswa UNNES GIAT 9

Diperbarui: 18 Juli 2024   01:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi UNNES GIAT 9 Desa Demakijo 

Kesadaran masyarakat akan pola hidup sehat sangat dibutuhkan untuk menciptakan lingkungan hidup yang nyaman. Jum'at, (5/07/24) mahasiswa UNNES GIAT atau yang akrab disebut dengan KKN mengadakan sosialisasi Rumah Layak Huni (RLH) dan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) kepada ibu-ibu PKK Desa Demakijo. Sosialisasi ini diadakan guna memberikan edukasi kepada ibu-ibu PKK Desa Demakijo agar menerapkan pola hidup sehat hingga menciptakan rumah yang layak dihuni. 

Sosialisasi RLH dan PHBS yang dilaksanakan pada Jum'at (5/07/2024) ini merupakan salah satu progam kerja yang diadakan oleh mahasiswa UNNES GIAT angkatan 9. Naufal Abror Faroja dan Ananda Lukman yang merupakan pembicara pada sosialisasi ini berharap dengan adanya acara ini dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat khususnya ibu-ibu PKK dalam menciptakan rumah yang layak huni serta menumbuhkan kebiasaan pola hidup sehat 

Selama acara berlangsung, sosialisasi ini berhasil mendapat perhatian dari peserta yang dibuktikan dengan aktifnya Ibu-ibu PKK dalam menjawab kuis yang diadakan oleh penyelenggara. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline