Di daerahku pada saat menjelang puasa banyak pedagang makanan dadakan, yang paling khas adalah menu serba kuah bakso. Yang paling menarik bagi diriku adalah makanan pelengkap baksonya, jika di daerahku biasa disebut jiho atau nama lainnya disebut tahu aci.
Karena jiho ini bisa dimakan sebagai cemilan pengganjal lapar disaat santai dengan keluarga atau bingung cemilan di malam hari. Cara membuatnya mudah yuk langsung saja siapkan bahan dan alatnya.
Alat :
1. Pisau
2. Kompor
3. Panci pengukus
Bahan :
1. Tahu asin 25 potong
2. Tepung tapioka 250 gram
3. Tepung terigu 250 gram