Ada peralihan jabatan yang cukup siginifikan di tampuk pimpinan PPSDM Geominerba. Kepala PPSDM Geominerba, M.P. Dwinugroho mendapat kepercayaan menjabat Sekretaris Badan Penelitian dan Pengembangan Energi dan Sumber Daya Mineral Badan Penelitian dan Pengembangan Energi dan Sumber Daya Mineral.
Pelantikan Dwinugroho langsung dilakukan Menteri ESDM Arifin Tasrif. Menggantikan Dwinugroho, adalah Bambang Utoro. Bambang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas di Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi.
Acara pelantikan dua jabatan penting ini digelar di Gedung Kementerian ESDM, Jakarta, Jumat (21/5). Tak hanya Kepala PPSDM Geominerba, Menteri Arifin Tasrif juga melantik delapan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama (Eselon II) di lingkungan Kementerian ESDM
Pelantikan dilakukan dengan tetap memperhatikan protokol Kesehatan. Acara ini hanya dihadiri pihak-pihak yang berkepentingan saja. Enam pejabat lainnya yang dilantik pagi tadi adalah:
1. Dwi Anggoro Ismukurnianto sebagai Direktur Pembinaan Program Minyak dan Gas Bumi
2. Sunindyo Suryo Herdadi sebagai Direktur Pembinaan Program Mineral dan Batubara
3. Yose Rizal sebagai Sekretaris Inspektorat Jenderal Kementerian ESDM
4. Waskito Tunggul Nusanto sebagai Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Minyak dan Gas Bumi
5. Totoh Abdul Fatah sebagai Kepala Biro Umum
6. Yuli Rachwati sebagai Sekretaris Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi
Pada mereka yang mendapat kepercayaan di jabatan baru ini terdapat harapan untuk bisa menjalankan amanahnya dengan lebih baik lagi. Bersamaan dengan harapan, keluarga besar PPSDM Geominerba mengucapkan selamat bertugas dan sukses selalu di tempat baru bagi Bapak Dwinugroho.