Lihat ke Halaman Asli

Genre KabupatenTangerang

Forum GenRe Kabupaten Tangerang

Mengenal All About PIK R

Diperbarui: 27 Juli 2021   23:11

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Forum GenRe Kabupaten Tangerang 2021 (Dokpri)

Hallo Genregers,

Kamu tau ngga sih, apa itu PIK R ?

Nah, Mari Kita Simak,

Ditengah Menuju Era Bonus Demografi, keadaan penduduk menuntut kita untuk dapat bertahan. Penduduk yang jumlahnya banyak, juga terdiri dari penduduk usia Remaja.

Siapakah itu remaja?

Menurut WHO, remaja adalah penduduk dalam rentang usia 10-19 tahun, sedangkan menurut Badan Kepundudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) rentang usia remaja adalah 10-24 tahun dan belum menikah. Selain itu, Remaja merupakan masa perkembangan atau peralihan dari masa kanak-kanak menuju dewasa yang mencakup perkembangan fisik, intelektual, emosi dan sosial.

Karena sedang dalam masa transisi dari anak-anak menuju dewasa, sifat remaja cenderung identik dengan hal-hal yang baru untuk dipahami di usia mereka. Maka dari itu remaja memiliki sifat yang sulit dimengerti seperti rasa ingin tahu yang tinggi, memiliki ego tinggi dan emosi yang tidak stabil.

Lantas, apa yang akan terjadi jika perubahan-perubahan emosi itu terjadi pada remaja dan mereka tidak tahu bagaimana dan dengan cara apa mereka mengatasinya?

Belakangan ini, kondisi remaja di Indonesia, sering kali terjerumus pada hal-hal yang tidak diinginkan karena kesulitan untuk menemukan jati dirinya. Seprti tetjadinya Seks Pra Nikah, Nikah Dini dan Penyalahgunaan Napza.

Oleh karena itu,  Salah satu cara untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan tersebut, maka BKKBN membuat suatu wadah yang dapat memberikan informasi dan edukasi yang dapat digunakan sebagai pedoman sehari-hari yang disebut sebagai PIK R (Pusat Informasi dan Konseling Remaja)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline