Lihat ke Halaman Asli

Gendhis Kayana

Alam, kopi, buku, budaya, kiddos

Rintik Hujan Pagi Ini

Diperbarui: 17 November 2022   22:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri - tampak depan salah satu  gedung di Palmerah

Hujan sejak Subuh. Berhenti sejenak, namun disambung rintik kecil.

Baiklah...saatnya berangkat ke kantor. Menikmati rintik hujan dengan berbekal jas hujan menuju Stasiun Rawabuntu.

Sambil menunggu Commuter Line jurusan Tanah Abang tiba, saya mulai asik  bermain telepon seller, berganti-ganti platform.

Tak lama kemudian, kereta pun tiba. Saya mulai menikmati perjalanan sambil mulai membaca beberapa artikel di Kompasiana, juga  membalas beberapa komentar dan....asik sekali...lupa diri... Upsss. Kaget.

Hahhh...saat saya sadar, pintu kereta nya udah di tutup dan kereta mulai meninggalkan Stasiun Kebayoran, tempat seharusnya saya berhenti dan  berganti moda transportasi untuk melanjutkan perjalanan menuju ke kantor.

Ha ha.haha...aduh keasyikan, tadi menulis komentar ijin share artikel, jadi kebablasan...dan ikut ke  Stasiun berikutnya, Stasiun Palmerah. Saya langsung menyimpan telpon genggam saya. 

Ini bukan kali pertama saya kebablasan stasiun gara-gara asik bermain dengan telpon genggam, entah membaca artikel atau membalas pesan WhatsApp.

Tiba di Stasiun Palmerah, saya tiba-tiba ingin berjalan kaki menuju kantor. 

Ternyata....asik sekali, rute yang berbeda, tidak biasa, diselingi rintik kecil hujan di pagi hari, asikkk juga. Untung pakai jas hujan. Saya tidak suka membawa payung, karena ribet, apalagi kalau angin kencang, kuatir mabur ama payungnya .

Tak lama melangkah...melihat pemandangan yang adem banget...

Hayoooo....siapa yang kenal...

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline