Lihat ke Halaman Asli

Bakti Sosial Rusun Waduk Pluit, Bentuk Nyata CSR PALYJA

Diperbarui: 28 Maret 2018   22:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Palyja merupakan perusahaan yang melayani di bidang air bersih. Daerah pelayanan pun mencakup wilayah Barat DKI Jakarta. Tidak hanya sebagai perusahaan yang melayani kebutuhan air bersih wilayah Barat DKI Jakarta tapi juga memiliki kegiatan CSR (Corporate Social Responsibility) yang mempunyai visi menjadi perusahaan penyedia jasa air minum di Indonesia yang mempunyai tanggung jawab sosial dengan berkontribusi terhadap pelestarian lingkungan hidup dan pengembangan masyarakat melalui tata kelola perusahaan yang baik

Tahun ini bertepatan dengan paringatan Hari Air Sedunia (World Water Day) yang jatuh pada tanggal 22 maret setiap tahunnya maka, Palyja bersama Perusahaan Air Minum PAM Jaya melakukan Bakti Sosial yang bertemakan "Hijau Rusunku"  yang di selenggarakan di Rusun Waduk Pluit, Muara Baru, Jakarta Utara. Rusun ini ini pun telah diresimkan sejak 15 Juli 2013. Dimana kegiatan inti dari acara ini pun adalah menanam pohon sebanyak 25 pohon pelindung.

Penanaman pohon ini pun mengadopsi dari tema tahunan Hari Air Sedunia yaitu Solusi Air Berbasis Alam (Nature-Based Solution for Water), yang mencanangkan untuk pemulihan hutan yang menghasilkan output untuk membantu pengelolaan ketersedian air dan kualitas air. Dan ini mengingatkan kita sebagai manusia yang sangat bergantungan dengan air agar lebih peduli dengan air dan alam sekitar. Dikutip dari laman worldwaterday.org penanam pohon berdampak pada ketersediaan air dan suplai air dimana alam bertindak sebagai penyimpan air paling sempurna dan juga dapat mencegah  salah satunya adalah banjir.

Dokpri (Adik-adik PAUD yang ikut serta memeriahkan acara bakti sosial)

Acara ini pun dikemas dengan santai dan riang gembira, diamana pada awal acara dibuka dengan senam aerobik para warga rusun waduk peluit, kemudian dilanjuti acara sambutan dari para Direksi Palyja maupun PAM Jaya dan tidak lupa ditengah acara selipkan atraksi-atraksi tari hingga permainan musik dari para adik-adik  paud Al-Hidadayah dan Kenangan 17. 

Sungguh penampilan yang begitu menggemaskan dimana adik-adik yang sangat antusias dan balutan pakaia-pakaian khas tarian yang dibawakannya, contohnya saja menarikan tari ondel-ondel dengan pakaian khas betawinya. Dipenghujung acara menuju penanaman pohon ditutup dengan pengumuman lomba mewarnai yang bertemakan lingkungan hidup, serta santunan untuk PAUD itu sendiri.

dokpri

Selanjutnya acara inti dari kegiatan ini adalah penanaman pohon, dimana penanaman pohon dilakukan didepan mesjid yang terletak dibelakang rusun waduk peluit. Sebanyak 10 pohon yang ditanam didepan halaman mesjid dan 15 lainnya akan ditanam secara menyebar.

Walaupun penanaman pohon ini hanyalah sebagai simbolis tapi sangat diharapkan untuk kedepannya tidak terhenti hanya karena ada kegiatan CSR yang diselenggrakan dari Palyja itu sendiri tapi diharapakan pohon-pohon yang telah ditanam dapat dijaga dan dirawat serta menumbuhkan keinginan warga sekitar untuk berinisiatif menanam pohon. 

Karena sejatinya ketika kita melakukan sesuatu seperti memperbaiki alam dengan hal-hal sederhana dan sering dianggap sepele, maka percayalah dimasa yang akan datang alam pun akan membalas semua kebaikan kita. Contohnya saja dengan adanya acara penanam pohon oleh CSR Palyja maka kedepannya akan kita lihat pohon-pohon rindang yang menyejukan yang berdiri kokoh didepan halaman mesjid dan juga tempat-tempat lain yang ditanami pohon tersebut.

Mari tanam pohon untuk generasi air masa depan yang lebih baik !!!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline