Lihat ke Halaman Asli

Gana Abhipraya

Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Pembukaan KKM Desa Ngajum oleh Kelompok 62 - Gana Abhipraya

Diperbarui: 30 Desember 2023   10:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. tim humas

PEMBUKAAN KKM UIN MAULANA MALIK IBRAHIM MALANG  TAHUN 2023 DI DESA NGAJUM, KECAMATAN NGAJUM, KABUPATEN MALANG 

Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) adalah salah satu  bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat, dimana pelaksanan KKM  dimulai dari tanggal 20 Desember 2023 sampai 31 Januari 2024. Salah satu tempat pelaksanaan program KKM yang dilaksanakan oleh mahasiswa berada di Desa Ngajum Kecamatan Ngajum Kabupaten Malang.

Kegiatan pembukaan telah  diselenggarakan oleh kelompok 62 pada hari Kamis 28 Desember 2023 di Balai Desa Ngajum. Dalam kegiatan pembukaan KKM ini, dihadiri oleh Kepala Desa Ngajum beserta perangkat Desa, Ibu Hersila Astari Pitaloka, M.Pd selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), serta mahasiswa KKM.  Rangkaian acara diisi dengan pembukaan oleh mc, menyanyikan lagu Indonesia Raya, pembacaan kalam illahi, penyampaian sambutan dari  perwakilan kelompok, DPL, dan sambutan dari  Kepala Desa  sekaligus  penyematan kalung identitas serta pemotongan pita secara simbolis dan rangkaian acara yang terakhir adalah pembacaan doa.

Penyampaian sambutan yang pertama, disampaikan oleh perwakilan kelompok yang mengucapkan terimakasih kepada kepala desa, beserta perangkat desa dan tak lupa kepada Dosen Pembimbing Lapangan yang sudah menyempatkan waktunya untuk hadir di acara pembukaan KKM di Desa Ngajum.


Selanjutnya untuk sambutan yang kedua disampaikan oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yaitu Ibu Hersila Astari Pitaloka, M.Pd yang menyampaikan terimakasih kepada Kepala Desa Ngajum beserta jajarannya yang telah menerima mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang untuk melaksanakan KKM di Desa Ngajum. Dalam sambutannya, Ibu Hersila berpesan kepada mahasiswa KKM untuk bisa melihat bagaimana kondisi desa yang ditempati sehingga dapat membawa perubahan pada desa tersebut. 

"Semoga anak-anak kami bisa menjaga almamater kampus dan mohon kepada bapak kepala desa beserta jajarannya dapat menegur apabila ada kesalahan yang dilakukan anak-anak kami" imbuh ibu Hersila dalam penutup sambutannya. 

Sambutan yang terakhir disampaikan oleh bapak kepala desa yaitu bapak Setyo Budi, yang mana dalam sambutannya beliau meyampaikan terimkasih kepada UIN Maulana Malik Ibrahim Malang yang telah memilih Desa Ngajum sebagai tempat pengabdian mahasiswa kepada masyarakat. Bapak Setyo mengajak para mahasiswa KKN untuk berpartisipasi aktif dalam kegiatan desa khususnya pada dusun yang ditempati seperti mengikuti jamaah tahlil dan bisa juga mengikuti kegiatan yang diadakan oleh ibu-ibu posyandu. 

Sambutan Bapak Setyo Budi diakhiri dengan penyematan kalung identitas dan  pemotongan pita secara simbolis 

Penyematan Kalung Identitas dan Pemotongan Pita Secara Simbolis - Dok. tim humas

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline