Lihat ke Halaman Asli

Rutan Temanggung

Pejabat negara

Rutan Temanggung Gelar Tes VCT Mobile WBP, Kepala Rutan Apresiasi Kemitraan dengan Dinas Kesehatan

Diperbarui: 2 Januari 2024   00:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dok.humas

Temanggung, INFOPAS - Rumah Tahanan (Rutan) Temanggung menjalankan kegiatan Tes VCT Mobile, sebuah upaya pencegahan dan deteksi dini penyakit menular, khususnya HIV/AIDS, di kalangan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini dilaksanakan dengan kolaborasi bersama Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung.

Pada tanggal 28 Desember 2023, sejumlah petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung melaksanakan Tes VCT Mobile di Rutan Temanggung. Kepala Rutan Temanggung, Andri Lesmano, menyampaikan apresiasi kepada pihak Dinas Kesehatan dan seluruh tim medis yang terlibat dalam penyelenggaraan kegiatan tersebut.

"Ini merupakan kerjasama yang baik antara Rutan Temanggung dan Dinas Kesehatan membuat tes VCT mobile berjalan dengan tertib dan aman," ujar Andri Lesmano. Beliau menekankan pentingnya kegiatan pencegahan penyakit menular di dalam lingkungan pemasyarakatan sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan dan kesejahteraan para WBP.

Tes VCT Mobile ini memberikan kesempatan bagi WBP untuk menjalani tes secara sukarela dan rahasia. Hasil tes disampaikan secara pribadi dan dilengkapi dengan konseling untuk memberikan informasi dan dukungan yang diperlukan. Langkah ini dianggap sebagai langkah proaktif dalam menjaga kesehatan seluruh populasi di Rutan Temanggung.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline