Lihat ke Halaman Asli

Gaganawati Stegmann

TERVERIFIKASI

Telah Terbit: “Banyak Cara Menuju Jerman”

Coba Cek, Apakah Lukisan di Rumah Anda Asli?

Diperbarui: 14 Juni 2020   21:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lukisan Affandi di dinding KBRI Wina (dok.Gana)

Kompasianer pernah mendengar rumah Christie atau Christie House? Tempat pelelangan barang berharga milik orang terkenal itu banyak berhasil menjualkan barang unik dengan harga yang luar biasa. 

Rumah Christie yang berdiri di London punya kantor di 46 negara di dunia dan memiliki 10 rumah pelelangan dan menyelenggarakan 350 pelelangan setiap tahunnya. 

Pernah dengar lukisan Leonardo da Vinci yang laku 450 juta dolar Amerika? Alangkah bangganya begitu tahu bahwa lukisan Affandi, maestro pelukis Indonesia juga pernah dilelang di sana. 

Sama halnya dengan lukisan sang putri tercinta, Kartika Affandi. Satu lukisan bisa seharga satu rumah mewah. Sungguh bersyukur mengenal perempuan kuat dan berbakat seperti beliau. Talenta yang sungguh luar biasa, nggak semua orang punya.

Lukisan Aspal
Selain bangga, ada rasa sedih karena negara kita itu terkenal juga sebagai salah satu negara yang piawai meniru barang asli alias memalsukannya untuk tujuan tertentu. Mami Kartika Affandi pernah cerita. Salah satu korbannya adalah almarhum bapak Affandi.

Awalnya, pernah seorang pengusaha mengoleksi lukisan beliau. Sampai suatu ketika, sang cucu mengunjungi rumah si empunya dan mengatakan bahwa lukisan yang ada di dinding mirip yang dilukis sang kakek. Affandi. 

Uniknya, lukisan yang ia lihat itu aslinya disimpan di Rumah Christie. Mengapa ada produk gandanya? Apakah yang di Indonesia asli atau palsu? Jika mau digugat repot juga birokrasinya, ya?

Ngomongin soal lukisan Affandi, jadi ingat putrinya. Beberapa bulan yang lalu, mami Kartika Affandi diundang duta besar RI LBBP, bapak Dr. Darmansjah. Saya beruntung diundang mami untuk ikut serta.

Dalam acara makan malam dengan suasana yang hangat, pak dubes mengutarakan keinginan beliau dalam mendapatkan informasi apakah lukisan Affandi yang ada di wisma KBRI Wina itu palsu atau asli.

Menurut pengakuan mami Kartika yang pernah menuntut ilmu konservasi lukisan di Universitas Wina selama tujuh semester, ia tidak pernah melihat ada lukisan papinya di wisma KBRI. Padahal, zaman itu di tahun yang sama, sesuai catatan notaris kepemilikan lukisan.

Sebagai informasi, lukisan Affandi banyak menampilkan potret diri dan dikoleksi banyak orang di seluruh dunia. Tak heran jika harganya selangit dan menyebabkan banyak orang memalsukan demi keuntungan pribadi. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline