Lihat ke Halaman Asli

Frietz Marleve Joshua Prayer

Mahasiswa/Universitas Negeri Semarang

Aquatic Mentorship Berhasil Diselenggarakan

Diperbarui: 5 Juni 2024   17:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Semarang, (5/5) -- Aquatic Mentorship yang merupakan Event Kepelatihan Pelatih Renang Lisensi C Provinsi telah lama dinantikan akhirnya terselenggara dengan sukses. Kegiatan ini diselenggarakan di Kota Semarang. Kepelatihan Pelatih Renang ini menarik perhatian banyak peserta dari berbagai kalangan. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini dimulai pada tanggal 3 Mei dan berakhir pada 5 Mei 2024 di Gedung FIK UNNES dan Kolam Renang Jatidiri.

Aquatic Mentorship bertujuan untuk memberikan pembinaan dan melahirkan pelatih renang yang profesional. Sebanyak 30 orang peserta mendaftar dan mengikuti acara pelatihan selama 3 hari. Para peserta yang hadir sangat antusias untuk mengikuti kegiatan sejak hari pertama dan mempunyai kesan baik atas berlangsungnya kegiatan tersebut. 

Event ini digelar dalam kerja sama dengan Akuatik Indonesia dan didukung oleh berbagai media renang Indonesia UNESA,UNJ,UNY & UNM. Brand ternama seperti KAHF, marimas dan Bank BCA turut serta mensponsori event ini.

Dengan berakhirnya event kepelatihan pelatih renang lisensi C, diharapkan semangat dan pengetahuan yang diperoleh para peserta dapat terus mereka aplikasikan, sehingga mampu mencetak atlet renang yang berprestasi dan gemilang di masa depan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline