Lihat ke Halaman Asli

Frida Apprilia Pradini

Mahasiswa Administrasi Publik UPN Veteran Jawa Timur

Pengabdian Mahasiswa melalui Pelayanan Kependudukan di Kelurahan Dupak

Diperbarui: 31 Mei 2023   12:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi penulis (Maret 2023)

Pengabdian terhadap masarakat dapat dilakukan dengan cara apapun, sebagai salah satu contohnya mahasiswa UPN Veteran Jawa Timur yang mendapatkan kesempatan untuk menjadi salah satu dari ribuan peserta Magang dan Studi Independen Bersertifikat Kampus Merdeka. Magang Bersertifikat merupakan salah satu program dari Kampus Merdeka yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Di program Magang Bersertifikat, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman kerja di industri/dunia profesi nyata selama 1-2 semester. Dengan pembelajaran langsung di tempat kerja mitra magang, mahasiswa akan mendapatkan hard skills maupun soft skills yang akan membangun mahasiswa agar lebih siap untuk memasuki dunia kerja dan karirnya. Salah satu bentuk pengabdian mahasiswa dalam program Magang Merdeka ini ialah membantu warga Kota Surabaya khususnya di Kelurahan Dupak untuk bersama-sama sadar akan pentingnya kepemilikan sebuah dokumen kependudukan. 

Program Kalimasada atau singkatan dari Kawasan Lingkungan Masyarakat Sadar Administrasi Kependudukan merupakan sebuah inovasi Pemerintah Kota Surabaya dalam meningkatkan kesadaran masyarakat dalam kepemilikan dokumen kependudukan. Kalimasada merupakan sebuah sistem tracking yang berisi kumpulan data warga Kota Surabaya yang dapat diakses oleh setiap Kelurahan di Kota Surabaya. Kumpulan data tersebut menunjukkan presentase warga tiap keleurahan yang belum memiliki dokumen kependudukan atau yang dokumen kependudukannya belum tercatat di sistem. Kalimasada dapat diakses oleh tiap RT dan RW rintisan, di Kelurahan Dupak sendiri dengan jumlah 5 RW dan 71 RT dapat mengakses Kalimasada dengan mudah untuk mengetahui warga mana saja yang dokumen kependudukannya belum lengkap. 

Saat ini pengurusan dokumen kependudukan yang belum dimiliki oleh masyarakat Kota Surabaya dapat dengan mudah diajukan melalui RT dan RW masing-masing melalui KNG atau Klampid New Generation. KNG merupakan salah satu inovasi pelayanan publik untuk pengurusan dokumen kependudukan yang dilakukan secara onlne. Inovasi-inovasi ini diharapkana dapat membantu masyarakat untuk lebih sadar akan pentingnya dokumen kependudukan karena segala proses pengurusannya sekarang lebih mudah dan cepat serta tanpa pungutan biaya apapun.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline