Lihat ke Halaman Asli

"Salt", Who is Salt?

Diperbarui: 27 Februari 2020   15:09

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

Siapa yang tidak kenal Angelina Jolie? Bukan Brad Pitt, mantan suaminya, yang membuat namanya melambung di jagat dunia hiburan. Melainkan bakat dan kemampuannya dalam berakting yang memberinya posisi tinggi di Hollywood. Setelah sukses dengan saga Tomb Rider, aktris berkebangsaan Amerika dan Kamboja ini, ia kembali lagi bermain dalam film aksi-thriller berjudul Salt: Who is Salt?. Jolie berperan sebagai agen rahasia CIA, Evelyn Salt, yang sudah bersumpah untuk mengabdi dan berbakti kepada pemerintah Amerika Serikat.

Salt yang baru saja diselamatkan oleh suaminya Mike Krause (August Diehl) dari misi rahasianya di Korea Utara mendapat tuduhan bahwa ia merupakan agen rahasia dari Rusia. Alih-alih bersedia untuk diinterogasi, Salt memilih untuk melarikan diri dari kantornya. Ia diburu oleh kolega-koleganya, Ted Winter (Liev Schreiber) dan Peabody (Chiwetel Ejiofor).

Angelina Jolie terpilih untuk menggantikan Tom Cruise yang sudah direncanakan untuk berlaga sebagai Edwin Salt. Keputusan ini merupakan keputusan terbaik yang dipilih oleh sutradaranya, Phillip Noyce. Hollywood sudah punya terlalu banyak judul film bertemakan aksi spionase dengan tokoh utama seorang pria. Satu hal yang menarik dari Salt adalah Evelyn Salt sama sekali tidak menggunakan kecantikan maupun kemolekan tubuhnya di film ini. Ia mendemonstrasikan kecerdasan dan kemampuan combat-nya dalam keseluruhan durasi. Pun sebagai aktris papan atas, Jolie sukses memerankan beberapa aksi laga dengan luwes. 

Sebagai anggota CIA, wajar jika Salt terlihat dingin dan tidak banyak menunjukkan emosi pada raut wajahnya. Meski begitu, Jolie berhasil menghidupkan Salt sebagai karakter dingin yang juga penuh belas kasih serta begitu mencintai suaminya. Film ini memiliki beberapa twist yang cukup menarik, meski tidak istimewa. 

Secara keseluruhan, aksi Salt menghindari CIA dan agen rahasia KGB cukup menghibur dan seru. Untuk menonton film Salt Anda bisa menukar #SmartPoin Anda untuk mendapatkan penawaran Hooq dari #WowDeals. Sering-seringlah mengunjungi aplikasi MySmartfren dari perangkat Anda dan jangan lewatkan banyak penawaran menarik lainnya dari Smartfren.

Tak hanya itu, undian #smartfrenWOW juga menanti kalian dengan hadiah utamanya yaitu rumah, mobil, motor dan smartphone serta berbagai hadiah lainnya.  Cek S&K nya di sini https://www.smartfren.com/wow/undian


  




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline