Lihat ke Halaman Asli

Frederikus Suni

Content Creator Tafenpah

Lupakan SEA Games 2021, Timnas Indonesia U19, Adu Taktik di Turnamen "Toulon Cup 2022"

Diperbarui: 23 Mei 2022   23:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Timnas Indonesia U19. @Timnasindonesiainfo

Industri sepakbola tanah air akan kembali bergairah, dengan keikutsertaan timnas Indonesia U-19, di turnamen 'Toulon Cup 2022.' Tim besutan Dzenan Radoncic, sejauh ini sudah memasuki hari ke-8 'training centre atau 'pemusatan latihan,' di stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Baca Juga: Madam Pang Bergairah, Shin Tae-Yong Cuekin Netizen Tanah Air

Partisipasi timnas dalam turnamen Toulon Cup 2022 di Prancis menjadi tontonan yang menarik. Lantaran, turnamen ini pun sudah melahirkan bintang dunia, yang kini merumput di sejumlah Liga Eropa. Sebut saja, nama besar Thierry Hendry, Javier Mascherano, James Rodrguez, dan masih banyak pemain muda dari berbagai penjuru dunia.

Pemburu talenta muda pun selalu menantikan bergulirnya turnamen bergengsi ini. Mereka datang dari berbagai dunia, demi mencari bintang muda yang akan diboyong ke akademi.

Dalam konteks yang lebih dekat, Egy Maulan Vikri, Asnawi,  Witan, dkk pun diorbitkan dari turnamen ini. Bahkan nama Egy Maulana pun sempat masuk dalam daftar Worderkid dunia. Bukan hanya itu, ia pun menjadi top skore turnamen Toulon Cup beberapa tahun lalu.

Adu Taktik Timnas Indonesia U-19 Menuju Piala Dunia U-20

Bolacom

Coach Dzenan Radoncic akan menguji taktik permainan anak asuhnya, saat menjamu Venezuela U23 pada hari Senin, 30 Mei 2022. Selepas itu, Garuda Muda akan kembali ditantang timnas Ghana U20 pada Kamis (2/6/2022).

Perjalanan adu taktik kelas dunia antar pelatih dan pemain, timnas Garuda akan kembali berduel dengan timnas Mexico U20. Pertemuan kedua kesebelasan akan berlangsung pada Minggu (5/6/2022).

Menilik babak penyisihan Grup B Turnamen Toulon Cup 2022 ini, tentunya perjalanan Garuda Muda akan menemui kesulitan. Karena sepakbola Venezuela, Ghana, dan Mexico sudah lebih modern dan mereka pun sudah pernah merasakan atmosfer Piala Dunia.

Tentunya pengalaman mereka juga lebih daripada pasukan Garuda Muda. Namun, timnas Indonesia U-19 pun sudah sangat teruji mentalnya.

Mereka hanya menambah jam terbang, mengadu taktik, manajemen emosi, dan menumbuhkan mental juara untuk menatap perhelatan Piala Dunia U20 2022.

Bagi pencinta sepakbola tanah air, jadwal pertandingan turnamen Toulon Cup 2022 akan disiarkan oleh stasiun TV RCTI dan Inews.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline