Lihat ke Halaman Asli

Asian Games Menyatukan Bangsa, Setelahnya Bagaimana?

Diperbarui: 2 September 2018   19:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Tidak terasa akhirnya penghujung Asian Games 2018 telah tiba, menandakan berakhirnya euforia yo ayo yo, (Meraih Bintang). Banyak hal menarik yang terjadi sepanjang berlangsungnya AG 2018, bagaimana wanita terhipnotis dengan Jonathan Christie, bagaimana pelukan yang viral antara Presiden Republik Indonesia dengan Presiden Pencak Silat Indonesia, sampai di luar dugaan kita berhasil masuk 4 besar klasemen umum (Sejarah Tercipta).

Tanpa kita sadari sepanjang AG 2018 ini, kita semua telah menyatu dalam satu balutan prestasi. Suhu panas menjelang pilpres seakan menjadi sejuk kembali. Menjadi pekerjaan rumah bagi kita selanjutnya setelah AG 2018 berakhir, apakah kesejukan ini seketika berakhir seiring dengan berhentinya hujan yang seakan tidak mau kalah untuk terlibat dalam penutupan AG 2018.

Ayo saudaraku sebangsa setanah air, jangan sampai berakhirnya Asian Games ini, membuat suasana bangsa kita menjadi panas kembali. Siapapun jagoanmu dalam pilpres, cukup di bilik suara kau buktikan tanpa harus memaksakan pilihanmu kepada orang lain, apalagi sampai menghina jagoan lawan. Salam Persatuan Indonesia.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline