Pada Kamis, 31 Oktober 2024 Mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Universitas Jambi melaksanakan kegiatan Kunjungan berupa Study Tour Ke Museum Siginjei yang di dampingi oleh Himpunan Mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKN). Panitia pelaksana kegiatan study tour ini mengusung tema kegiatan Menggali Nilai Sejarah Dalam Tanah Pilih Pusako Betuah yang dapat diartikan sebagai upaya Mahasiswa PPKN dalam menggali berbagai situs peradaban kehidupan masyarakat Jambi. Kegiatan pelaksanaan study tour ini di Ketuai oleh Rijal Bahri Lumban Gaol selaku Mahasiswa PPKN angkatan 2022.
Adapun alasan dilaksanakannya kegiatan ini adalah atas dasar inisiasi antara Dosen PPKN dengan Himpunan Mahasiswa PPKN yang bernama Ikatan Mahasiswa Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (IMADIPKWARA) untuk melakukan projek diluar kampus serta guna mengetahui hal-hal yang tersembunyi disekitar yang dapat mengembangkan kemampuan dan menambah wawasan setiap mahasiswa. Sehingga dengan adanya kerja sama serta kolaborasi dapat terlaksananya kegiatan study tour di hari pertama.
Museum Siginjei merupakan Museum yang menyimpan berbagai peninggalan sejarah masa penjajahan, perjalanan agama Hindu, Budha dan Islam, peninggalan budaya jambi, alat-alat tradisional pada zaman dahulu hingga pada perjalanan pemerintahan di Provinsi Jambi. Berbagai peninggalan sejarah jambi mulai dari senjata tradisional, pistol, meriam, keris siginjei, dapat ditemukan disana. Tidak hanya itu berbagai hewan-hewan yang dipelihara dan dilestarikan juga ada ditemukan disana hingga pada alat pertanian yang digunakan pada zaman dahulu disuguhkan di Museum tersebut.
Pihak Museum Siginjei selalu berupaya memberi kontribusi dan pengabdian kepada sekitar melalui adanya berbagai sosialisasi yang diberikan kepada siswa/i di jenjang SMP hingga SMA. Berbagai kegiatan menarik juga diselenggarakan oleh Pihak Museum guna memperkenalkan Museum Siginjei ke ranah publik. Tidak hanya itu, Pihak Museum juga akan melakukan pendekatan kepada Perguruan Tinggi guna memperkenalkan keestetikan Museum Siginjei. Berbagai kegiatan juga diselenggarakan untuk tingkat SMP dan SMA yakni adanya Fashion Show bertemakan budaya, lomba tari, dan lomba-lomba melukis untuk SD.
Ketua Umum IMADIPKWARA Rizki Akbar menyampaikan bahwa perlu adanya acara/kegiatan semacam ini guna memberi gambaran dan wawasan baru kepada Mahasiswa baru yang masih awam-awam akan sekitar dan harapnnya di hari yang akan datang kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan lagi, ujarnya. Ketua pelaksana IMADIPKWARA Study Tour Rijal Bahri Lumban Gaol juga menyampaikan beberapa poin mari menggali ilmu sebanyak dan sedalam-dalamnya melalui kegiatan ini guna menambah wawasan dan pengetahuan. Harapannya jangan hanya sebagai simbolis saja melainkan ada nilai dan makna yang diambil dari kegiatan ini, ujarnya dalam kegiatan study tour tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H