Lihat ke Halaman Asli

Akhir Teka-teki Dani Alves

Diperbarui: 13 Juli 2017   11:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dani Alves Gabung Paris Saint Germain

Dani Alves yang dilepas oleh Juventus pada musim lalu memang sempat mengejutkan para media bahkan publik, karena penampilannya yang bagus bersama skuat Bianconerri -Julukan Juventus- sehingga banyak yang mempertanyakan alasan dari klub. Banyak rumor yang mengatakan dirinya mengalami konflik dengan pihak klub, tapi hingga saat ini masih belum ada kepastian akan hal tersebut.

Raksasa Premier League, Manchester City yang mendengar kabar tersebut langsung mendekati pemain berkebangsaan Brazil tersebut. Sekedar informasi pelatih The Citizen -Julukan Manchester City-saat ini, Pep Guardiola pernah membesut tim yang didalamnya ada Dani Alves. Sehingga banyak yang memprediksi 2 komponen ini akan kembali bereuni, tapi baru-baru ini Alves telah menentukan pilihannya dan alhasil Manchester City harus menggigit jari. Kenapa? Lantaran sang pemain malah memilih untuk bergabung bersama Paris Saint Germain.

Baca Juga:

Chelsea Siapkan Kontrak Untuk Bakayoko

Ban Kapten MU Temukan Tuan Yang Baru Setelah Ditinggal Rooney

Official PSG Instagram

Kabar yang mengejutkan tersebut telah diresmikan oleh pihak klub Paris Saint Germain atau yang lebih sering disebut PSG lewat akun Sosial Medianya. Pemain berumur 34 tahun tersebut telah menekan kontrak yang berdurasi selama 2 tahun lebih tepatnya hingga 30 Juni 2019, Alves yang akan merumput dengan nomor punggung 32 mengaku senang bisa bergabung bersama tim seperti Paris Saint Germain.

"Paris Saint Germain berhasil mendapatkan perhatian para publik dalam dunia sepakbola, mereka terus berkembang dan telah berhasil bersaing dengan tim-tim besar lainnya seperti Real Madrid, Barcelona dan tim-tim unggulan lainnya. Dirinya juga senang karena bisa bergabung bersama projek  besar ini." Tutup Dani Alves seperti yang dilansir oleh Kompas.com.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline