Lihat ke Halaman Asli

Polsek KSKP Bersama TNI Angkatan Laut Lakukan Gotong Royong Membersihkan Mesjid Al Ghulam Tembilahan

Diperbarui: 16 Juni 2023   14:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

foto personil polsek KSKP dan TNI AL bersama pengurus Mesjid dan warga/dok.ist

Tembilahan - Indaragiri Hilir Riau - Polres Indragiri hilir Polda Riau Polsek KSKP Bersama personil dari Pos TNI Angkatan Laut dibantu masyarakat lakukan Kegiatan Gotong royong membersihkan Mesjid Al Ghulam Tembilahan pada Jum'at 16/06/2023.

Hal ini dilakukan untuk memperkuat SINERGITAS antara TNI dan POLRI serta dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 yang jatuh pada 1 Juli 2023 yang akan datang. 

Kapolsek KSKP Iptu Fauzan mengatakan kegiatan kali ini bersama personil dari TNI Angkatan Laut difokuskan untuk membersihkan Mesjid Al Ghulam yang berada di Jl. pangeran hidayat Tembilahan.

"Hari ini kita dari Polsek KSKP bersama personil TNI Angkatan Laut dibantu Masyarakat sekitar melakukan Aksi Gotong Royong untuk Membersihkan Mesjid Al Ghulam"Terang Iptu Fauzan.

Untuk Kegiatan Gotong Royong kali ini Polsek KSKP menurunkan sebanyak Tujuh personilnya, sementara dari Pos TNI Angkatan Laut menerjunkan Dua Personil untuk membantu membersihkan Mesjid tersebut bersama-sama masyarakat di lingkungan Mesjid Al Ghulam. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline