Lihat ke Halaman Asli

Manchester United Tuai Hasil Positif Kala Menjamu Brentford di Old Trafford

Diperbarui: 8 Oktober 2023   10:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Instagram Manchester United 

Pada pertandingan pekan ke-8 Liga Inggris, yang berlangsung pada Sabtu malam (7/10) waktu setempat di Old Trafford, tuan rumah rumah berhasil membungkam perlawanan Brentford dengan skor tipis 2-1. Sempat kecolongan satu gol, Scott McTominay berhasil menyelamatkan muka Setan Merah di depan pendukungnya sendiri.


Jalannya pertandingan berlangsung seru, tuan rumah MU tampil percaya diri di rumah sendiri, namun Brentford juga memberikan perlawanan sengit. Jual beli serangan terjadi di menit-menit awal pertandingan, memanfaatkan serangan balik, Brentford terus berupaya mencetak gol lebih dulu.

Terbukti, The Bees berhasil memberikan gol kejutan setelah pertandingan memasuki menit 25. Berawal dari serangan balik, Mathias Jensen berhasil memanfaatkan bola liar di depan gawang MU, sehingga skor berubah menjadi 0-1 hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Bruno Fernandes melakukan beberapa kali tembakan dari luar kotak penalti, namun sayangnya belum membuahkan satu gol pun. Harry Maguire yang diturunkan dari awal laga, tampil cukup bagus di pertandingan ini, setelah dalam beberapa pertandingan sebelumnya sering melakukan blunder.

Barulah menjelang akhir laga, Scott McTominay berhasil memecahkan kebuntuan di menit 93. Berawal dari kesalahan pemain Brentford, bola yang jatuh tepat di kaki Tominay, langsung dieksekusi dengan mulus oleh pria berkebangsaan Skotlandia ini menjadi gol.

Laga yang awalnya nampak akan berakhir imbang, tiba-tiba berubah menjadi kemenangan untuk The Reds, setelah Tominay mengemas brace pada menit 97. Menerima assist dari Maguire, sundulan Scott McTominay berhasil memaksa Thomas Strakosha memungut bola dari gawangnya untuk kedua kalinya.

Melalui kemenangan dramatis ini, Manchester United mendapatkan 3 poin dan berhak bertengger di posisi 10 klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 12 poin. Selanjutnya, Manchester United akan bertandang ke markas tim juru kunci, Sheffield United dalam pertandingan pekan 9 Liga Inggris.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline