Lihat ke Halaman Asli

Hampir Dua Tahun Tak Main, Akankah Roger Federer Kembali?

Diperbarui: 17 Desember 2021   01:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Roger Federer lambaikan tangan ke penonton Wimbledon usai dikalahkan Gills Simon. Foto: Tony O'Brien/REUTERS 

Hampir dua tahun tak main, akankah Roger Federer kembali?

Menangi 103 trofi tunggal termasuk 20 gelar Grand Slam, Roger Federer sering dijuluki The Greatest of All Time oleh penggemar tenis. Tak hanya di dunia tenis, pemegang titel Laureus World Sports Award untuk Sportsman of The Year terbanyak ini menjadi panutan banyak orang di dunia olah raga.

Sejak jalani operasi lutut kanan pada Februari dan Mei 2020, petenis berusia 40 tahun ini nampaknya kesulitan untuk kembali turun ke lapangan. "Beberapa minggu yang lalu, setelah mengalami kemunduran selama rehabilitasi awal, saya harus menjalani prosedur arthroscopic tambahan," kata Federer di kanal media sosialnya.

Federer pun berencana kembali bermain pada awal 2021 dengan berkata "Saya akan sangat merindukan penggemar saya dan tur saya, namun saya menantikan untuk melihat semua orang kembali melakukan tur pada awal musim 2021."

Unggahan Roger Federer di Instagram usai latihan untuk Qatar Open. Sumber: www.foxsports.com.au

Setelah penantian lama, penggemar dapat bernafas lega setelah Federer membagikan momen latihan persiapan comeback di Qatar Open 2021. Federer menulis "Hitung mundur menuju Doha (Qatar Open)" dalam kanal media sosialnya. Federer sebelumnya berencana untuk kembali bermain di Australian Open 2021, namun batal karena Federer belum merasa siap.

Kembali bermain di Qatar Open, Roger Federer disambut antusias penonton, meski begitu langkah Federer terhenti di perempat final setelah Nikoloz Basilashvili, pemain peringkat 42 saat itu, menang dengan skor 3-6, 6-1, 7-5.

Dalam wawancara, Federer nyatakan senang untuk kembali bermain dan bertemu penggemar. "Saya senang saya kembali ke tur," ujar Federer. "Saya senang datang ke Doha. Ini pengembalian yang positif bagi saya, saya sangat senang.  Saya datang dari tempat yang jauh sehingga saya benar-benar senang bisa memainkan pertandingan tiga set berturut-turut melawan pemain top.  Itu langkah maju yang penting bagi saya."

Meski berencana main di Dubai setelahnya, Federer putuskan mundur dari pertandingan dan berencana kembali berlatih. "Senang sekali bisa kembali ke ATP Tour, Saya cinta setiap menit bermain di Doha sekali lagi". Tambah Federer, "Saya telah memutuskan yang terbaik untuk kembali berlatih dan oleh karenanya, saya memutuskan untuk mundur dari Dubai minggu depan."

Total selama musim 2021, ia hanya main 14 pertandingan. Dua di Qatar Open, satu di Geneva, empat di French Open, dua di Halle, dan lima di Wimbledon.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline