Lihat ke Halaman Asli

Yuk Naik Kereta ke Situs Gunung Padang

Diperbarui: 24 Juni 2015   01:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Karier. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Anda mau pergi ke kawasan situs Gunung Padang, yang makin terkenal itu? Sekarang lebih mudah kalau mau ke sana. Naik kereta api saja. Kalau dari Jakarta, kita bisa naik KRL tujuan Bogor. Nah, di Bogor kita berganti kereta api tujuan Sukabumi. Nama kereta apinya Pangrango. Kereta api ini eksklusif lho dan ber-AC. Harga tiketnya untuk kelas ekonomi Rp20.000, dan kelas eksekutif Rp50.000. Waktu tempuh Bogor – Sukabumi sekitar 2 jam. Presiden SBY, tempo hari sudah mencoba naik kereta ini. Kelihatannya sih nyaman dan masih gres karena baru diresmikan November 2013 lalu.

Jangan sampai ketinggalan ya, karena jadwal kereta ini hanya 3 kali sehari dari Bogor. Pagi hari, siang dan sore. Mirip seperti minum obat, he he. Begitu sampai di Sukabumi, kita berganti kereta untuk sampai ke Cianjur dan melewati situs Gunung Padang. Rangkaian kereta Sukabumi – Cianjur namanya Siliwangi, yang baru diresmikan awal Februari ini. Nah kereta api Siliwangi inilah yang melanjutkan perjalanan menuju Cianjur.

Anehnya, nama Siliwangi dan Pangrango agak kurang pas jika disesuaikan dengan sejarah. Seharusnya kereta dari Bogor ke Sukabumi-lah yang Siliwangi karena nama itu paling cocok untuk Bogor. Dulu kan Bogor bernama Pakuan, ibukota kerajaan Siliwangi. Sedangkan Pangrango-lah seharusnya nama untuk kereta jalur Sukabumi – Cianjur karena berjalan dekat lereng-lereng gunung Pangrango. Entahlah apa pertimbangan PT. KAI menukar nama itu.

Kembali ke situs Gunung Padang. Dari Sukabumi, kita berganti kereta dan jangan lupa bayar lagi... hehe, karena rutenya berbeda. Ongkos pertama hanya untuk sampai di Sukabumi. Begitu kereta berganti menjadi Siliwangi, kita harus merogoh kocek lagi, kelas eksekutif Rp 35.000, kelas ekonomi Rp 20.000. Berarti kalau kita dari Jakarta, kalau naik kelas eksekutif cukup merogoh Rp 100.000, sudah sampai di situs Gunung Padang. Cukup terjangkau lah, dengan kenyamanan keretanya.

PT. KAI memang sengaja menyediakan kereta yang nyaman, untuk jalur Cianjur – Sukabumi – Bogor, menggantikan kereta sebelumnya yang tidak layak. Kelayakan kereta ini sudah dirasakan oleh Presiden SBY  ketika mengunjugi situs Gunung Padang kemarin. Meski tidak semewah kereta Jakarta – Yogya atau Jakarta – Surabaya, namun kereta ini cukuplah memanjakan penumpang yang mau berwisata ke situs Gunung Padang. SBY saja terlihat nyaman. SBY saja mau mencoba fasilitas angkutan umum tersebut. Kenapa kita tidak?

Dan memang menurut para penumpang di sana, kereta ini sangat nyaman. Sungguh berbeda dibanding kereta sebelumnya di jalur tersebut, yang hanya ada kelas ekonomi. Apalagi kemarin... mereka senang sekali karena selain bisa menikmati perjalanan nyaman dengan kereta tersebut, mereka juga berkesempatan bertemu langsung dengan presiden SBY.

Yuk ke situs Gunung Padang, naik kereta api. Mumpung situs itu masih asli.

“Naik kereta api tut tut tut siapa hendak turut... ke Bogor, Sukabumi, Cianjur,  mampirlah ke situs Gunung Padang...”




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline