Lihat ke Halaman Asli

Fira Faqiha

Mahasiswa Manajemen / Santri Forever

Tips Memilih Celebrity Endorser untuk Produkmu? Yuk Disimak!

Diperbarui: 4 Januari 2023   11:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Image chttps://awsimages.detik.net.id/visual/2022/08/08/4-artis-ri-dengan-tarif-endorse-termahal-ada-yang-miliaran_169.png?w=650aption

Ketatnya persaingan dunia bisnis saat ini menuntut para pemilik usaha atau produsen  untuk mampu mempromosikan produknya dengan kreatif dan inovatif. Hal tersebut dilakukan dalam rangka membentuk brand image atau eksistensi produk itu sendiri agar dikenal dan menarik para konsumen. 

Di era perkembangan teknologi yang semakin pesat menyebabkan cepatnya persebaran informasi yang dapat terjadi hanya dalam hitungan detik melalui berbagai media yang sangat beragam. Tentunya sangat disayangkan jika hal ini tidak digunakan sebagai sarana periklanan (advertising) sebagai alat yang paling umum digunakan produsen untuk mengarahkan komunikasi secara persuasif kepada target audience.

Salah satu cara yang marak digunakan saat ini agar audience tertarik untuk memperhatikan dan menerima pesan dari sebuah iklan yaitu kolaborasi dengan sosok selebriti sebagai bintang iklan yang disebut juga sebagai celebrity endorser.

Celebrity endorser merupakan tokoh (aktor,penghibur, atau atlet) yang dikenal masyarakat karena prestasinya dalam bidang berbeda dari golongan produk yang didukung dan diharapkan akan mempengaruhi sikap perilaku konsumen yang baik pada produk yang didukung (Shimp, 2003:460). Lalu apa sih peran celebrity endorser ?

Menurut Schiffman dan Kanuk (2000), ada beberapa peran penting celebrity endorser, yaitu :

  • Testimonial : Jika secara personal selebriti menggunakan produk tersebut maka dia bisa memberikan kesaksian tentang kualitas maupun benefit dari produk atau merek yang diiklankan tersebut. Sehingga muncul kepercayaan bagi calon konsumen yang melihat iklan tersebut.
  • Endorsement : Ada kalanya selebriti diminta untuk membintangi iklan produk dimana dia secara pribadi ahli ataupun tidak ahli dalam bidang tersebut.
  • Actor : Selebriti diminta untuk mempromosikan suatu produk atau merek tertentu terkait dengan peran yang sedang di bintangi dalam suatu program tayangan tertentu.
  • Spokeperson : Selebriti yang mempromosikan produk, merek atau suatu perusahaan dalam kurun waktu tertentu masuk dalam kelompok peran spokerperson atau juru bicara.

Lalu bagaimana tips memilih celebrity endorser ? simak berikut ini ?

  • Seberapa jauh popularitas seorang selebriti

Apabila dihubungkan dalam popularitas, maka dapat ditentukan dengan seberapa banyak penggemar yang dimiliki oleh seorang celebrity endorser (popularity) tersebut dan bagaimana tingkat keseringan tampilnya di depan khalayak.

  • Kredibilitas seorang selebriti

Selebriti yang memiliki kemampuan yang sudah dipercaya kredibilitasnya akan mewakili merek yang diiklankan. Produk yang diiklankan pun akan menjadi pas dengan persepsi yang diinginkan oleh audience.

  • Daya tarik sang bintang

Yaitu berkenaan dengan penampilan fisik endorser yang dianggap menarik, penampilan non-fisik atau kepribadian endorser, dan kesamaan yang dimiliki selebriti dengan produk yang diiklankan baik aktivitas yang dijalani, maupun masalah yang dihadapi sebagaimana yang ditampilkan pada pemasarannya.

  • Power

Kemampuan selebriti dalam menarik konsumen untuk membeli tentunya mengacu pada pengetahuan, pengalaman dan keahlian yang dimiliki oleh seorang endorser. Sehingga penting untuk mencari kualitas pencapaian personal pada diri endorser.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline