Lihat ke Halaman Asli

Finan Azka Nuzilla Hilyah

Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia Jurusan Ilmu Komunikasi angkatan 2019.

Ikon Sukses Gelar World Tour "Take Off" Hari Pertama di Seoul

Diperbarui: 6 Mei 2023   14:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Konser pembuka World Tour "Take Off" IKON di Jangchung Arena, Seoul, Korea Selatan (5/05/23). Sumber: Twitter @iKONIC_143

Boy group asal Korea Selatan, iKON sukses menggelar konser tour hari pertamanya di Jangchung Arena, Seoul, Korea Selatan pada Jumat (5/05/23). Konser ini dijadwalkan berlangsung selama dua hari hingga Sabtu (6/05/23). Seoul menjadi kota pertama sekaligus pembuka konser world tour iKON yang bertajuk Take Off.

Antusiasme para penggemar yang akrab disapa iKONIC mengenai konser hari pertama amat luar biasa. Dikutip dari cuitan salah satu personil iKON, Bobby, ia menulis bahwa iKONIC sangat bersemangat selama konser berlangsung meski cuaca sedang hujan.

"It was really the best. Thank you Iconic. Let's run again tomorrow!!!! You worked hard in the rainy days. Take care!!!!," tulisnya.

Konser tersebut turut dihadiri oleh rekan sesama idol, Choi Minho dari Shinee. Pada akun Instagramnya, Minho menulis bahwa ia sangat menikmati konser tersebut. Minho juga memberi semangat dan komentar mengenai album terbaru dari iKON.

"What a good songs and you guys did it well. I'm also rooting for the new album," tulis Minho pada Instagram story miliknya.

Diketahui bahwa tajuk konser ini diambil dari nama Full Album ketiga iKON yang dirilis pada Kamis (4/05/23) lalu. Terdapat sepuluh lagu pada album ini dengan lagu utama berjudul "U". Ada hal menarik dan berbeda pada album ini di mana terdapa tiga personil yang menyanyikan lagu secara solo. Personil tersebut adalah Song, DK, JU-NE.

Diketahui pula bahwa iKON akan menggelar world tour di Taipei dan Tokyo pada bulan Mei. World tour iKON batch pertama dijadwalkan berlangsung pada Mei, Juni, Juli, dan September mendatang. Tak ketinggalan, benua Amerika turut menjadi lokasi world tour boy group beranggotakan enam orang tersebut. (Finan Azka)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline