"orang bilang tanah kita tanah surga" , ternyata penggalan lirik tersebut benar adanya, Indonesia salah satu negara yang memiliki keanekaragaman paling lengkap dan beragam.
Mulai dari daratan hijau,keindahan alam bawah laut, ketinggian gunung gunung yang menjulang,dan masih banyak lainnya tentunya banyak surge surga tersembunyi disini.
Salah satunya, Karimun Jawa yang terletak di Provinsi Jawa Tengah ini memiliki banyak spot wisata alam yang menyuguhkan beragam keindahan.
Banyak tempat yang dapat dikunjungi jadi dijamin anda tidak akan merasa bosan saat liburan sedang berlangsung.
Jika memiliki budget yang dirasa cukup ,ada beberapa jasa penyedia trip sampai Karimun Jawa dengan di bandrol kisaran Rp. 750.000 per orang ,biasanya dihitung dari titik awal keberangkatan di Pelabuhan Kartini Jepara,Jawa Tengah.
Tetapi biaya juga bisa bertambah tergantung dari tipe paket yang anda pilih, tetapi mengeluarkan biaya berapapun tidak akan menyesal karena worth it dengan rasa liburan yang menyenangkan dan ingin selalu kembali lagi.
Nah,mulai keberangkatan mengendarai kapal ada yang via ferry ada yang menggunakan kapal express, perjalanan pulangnya juga sama.
Setelah sampai di lokasi, para pengunjung akan diantarkan dulu oleh Guide pemandu lokal di penginapan atau homestay yang biasanya terletak di pinggir pantai. Jadi,ketika bangun tidur keluar kamar akan disuguhkan pemandangan yang sangat indah dari luar kamar.
Biasanya hari pertama trip para pengunjung akan diajak ke beberapa destinasi seperti spot snorkeling ikan nemo yang akan melihat secara langsung di bawah laut, lepas itu pengunjung akan diajak ke Pulau Menjangan dan ke Pulau Cemara.
Dari situ pengunjung juga dibebaskan mengabadikan momen,terkadang Guide juga akan mengabadikan melalui kamera milik mereka dan file akan dikirim setelah beberapa trip sudah berakhir.