Lihat ke Halaman Asli

Fina Arimbi

Ide itu seperti manusia, datang dan pergi.

Jogja Pasaraya, Setiap Sudut Punya Cerita Istimewa

Diperbarui: 24 April 2022   01:55

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen Pribadi

Jogja dan seribu alasan untuk kembali, setiap sisi memiliki makna tersendiri bagi siapa saja yang pernah mengunjungi.

Berbagai destinasi tidak akan habis mengulas mengenai jati diri dan filosofi, banyak yang datang untuk menempuh pendidikan,ingin menilik sejarah dan adat yang ada atau hanya sekedar mampir ke beberapa tempat wisata, Jogja banyak membalut kerinduan.

"Jogja Pasaraya hadir untuk menghibur rindumu, menjadi pelengkap kenananganmu tentang Jogja". Slogan yang ternyata memang benar adanya, sebuah toko dengan konsep mini dapartemen store ini mempunyai cara  branding yang beda dari yang lainnya.

Disambut dengan desain interior yang menarik  di setiap lantainya dengan suasana hangat,serta bergaya tradisonal modern, tetapi tetap menonjolkan aksen-aksen khas Jawa. Toko ini banyak memiliki makna dari setiap sudutnya.

Berangkat dari kerjasama antara dengan hampir 400 UMKM asal Jogja sebagai mitranya,toko ini mempunyai visi untuk membantu meningkatkan perekoniomian para pedagang lokal. Hal tersebut banyak ditunjukan dari produk yang dijual.

Jogja Pasaraya berlokasi di kawasan Malioboro ini menghadirkan tiga kategori produk yaitu fashion,home&living, dan food & beverages sebagai sentral oleh-oleh yang terlengkap di Jogja.

Dokumen Pribadi

Fashion yang ditawarkan terdiri dari baju mulai dari anak-anak hingga lanjut usia,sepatu,sandal,dan beragam aksesoris lainnya yang kental  dengan khas Jawa serta beberapa modelnya. Kualitas yang dipilih juga tidak asal,melainkan mereka memilih produk dengan kualitas premium yang memiliki daya jual tinggi.

Bagi pecinta tempat otentik dan barang barang yang memiliki estetika tinggi,toko ini banyak menjual koleksi lengkap dan cocok untuk dekorasi,dibandrol dengan harga 6000-an dengan bahan produk ada yang dari kayu,rotan,alumunium,dll tergantung dari jenis produk,kualitas barang,tingkat kesulitan ukiran,keawetan,dsb.

Dokumen Pribadi

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline