Lihat ke Halaman Asli

Berkompetisi di Kampus Kuning

Diperbarui: 8 Juni 2016   23:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Delegasi 11 Lembaga Pers Mahasiswa se-Indonesia. (Foto: Nurul Fidzah)

Nurul Fildzah Zatalini dan Ita Andriani, delegasi Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Profesi Universitas Negeri Makassar (UNM) mendapat kesempatan untuk mengikuti Forum Diskusi Nasional (FDN) Journalist Days 2016 bersama 10 LPM se-Indonesia yang diadakan Badan Economica Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Indonesia, 25-28 April di Kampus Universitas Indonesia, Depok.

Waktu menujukkan pukul 14.30 sore WITA, saat kami telah berada di pesawa meninggalkan Bandar Udara Sultan Hasanuddin Makassar, Minggu (24/4). 2 Jam perjalan, kami mendarat di Bandaran Internasional Soekarno Hatta, Jakarta Selatan. Sembari menunggu bagasi, kami mulai sibuk menghubungi panitia JD untuk diarahkan ke apartment yang terletak di Depok. Keluar dari bandara, kami langsung menuju halte bus dan menaiki damri menuju stasiun kereta Pasar Minggu. 45 menit perjalanan, kami tiba di stasiun tersebut. Perjalanan kami dari Kota Daeng tak sampai disitu, kami kemudian dijemput salah satu panitia JD.

Panitia menyambut hangat kedatangan kami, ia mengatakan untuk sampai di apartment, kami harus naik kereta listrik untuk menuju stasiun kereta Universitas Indonesia. Dengan biaya 2 ribu rupiah perorang, kami naik kereta menuju stasiun UI.  Kami melewati 4 stasiun kereta sekaligus untuk sampai di Depok. Sekitar 15 menit, kami tiba di stasiun UI. Sebuah stasiun kereta api yang terletak persis di area kampus UI.

Kami harus berjalan melewati stasiun UI menggunakan jembatan penyeberangan untuk sampai ke apartment. Jarak cukup dekat bila ditempuh dengan jalan kaki. Kami pun tiba di depan apartment Taman Melati. Gedung 27 lantai tersebut  berdiri tinggi dan kokoh di dekat kampus UI. Kami tiba di apartment tepat pukul 8 malam WIB.

Hari pertama JD, dimulai dengan Technical Meeting di Auditorium Student Center Fakultas Ekonomi dan Bisnis UI, Senin (25/4). Area Kampus UI yang terbilang luas, membuat UI menyediakan sejumlah bus dengan rute searea kampus dan berhenti di setiap fakultas yang sudah memiliki halte bus. Busnya sebesar damri dan berwarna kuning. Mahasiswa UI menyebutnya “Bikun”, sebuah singkatan untuk Bis Kuning. Bikun mampu mengangkut puluhan mahasiswa sekaligus.

Dari Apartemnt, kami berjalan menuju halte bus yang terletak bersebelahan dengan stasiun UI. Disana ratusan mahasiswa UI sudah menunggu datangnya Bikun. Kami pun menaiki salah satu Bikun dan menuju FEB. Sesampainya di halte FEB, kami menuju auditorium tempat dilangsungkannya technical meeting.

Di dalam auditorium, seluruh panitia telah berkumpul dan bersiap untuk memulai kegiatan awal. Tak hanya itu, seluruh delegasi dari LPM se-Indonesia berkumpul diruangan tersebut. Ada 11 LPM yang mengikuti JD 2016, diantaranya LPM Profesi Universitas Negeri Makassar, Tabloid Tekad Universitas Pendidikan Indonesia, Suara Mahasiswa Universitas Indonesia, LPM KJB Universitas Trisakti, Unit Pers Mahasiswa Universitas Indonesia, LPM Manunggal, LPM dJatinagor, Ultimagz Universitas Multimedia Nusantara, LPM ManifesT, Communication Magazine, dan EconoChannel.

Sebelumnya, 30 LPM se-Indonesia telah mengirimkan paper untuk mengikuti Jounalist Days 2016. Setelah melalui penilaian, diumumkan 12 LPM dengan paper terbaik untuk diundang ke UI mengikuti JD 2016. Namun, satu LPM dari Universitas Hasanuddin mengundurkan diri karena tidak bisa mengikuti JD 2016 dan berkumpullah 11 LPM yang akan mengikuti Forum Diskusi Nasional dan akan mempresentasikan paper masing-masing.

11 LPM tersebut terbagi kedalam tiga subtema paper. Subtema satu diantaranya LPM Profesi Universitas Negeri Makassar, Tabloid Tekad Universitas Pendidikan Indonesia, Suara Mahasiswa Universitas Indonesia, LPM KJB Universitas Trisakti. Subtema dua yakni Unit Pers Mahasiswa Universitas Indonesia, LPM Manunggal, LPM dJatinagor, Ultimagz Universitas Multimedia Nusantara. Dan Subtema tiga, diantaranya Ultimagz Universitas Multimedia Nusantara, LPM ManifesT, Communication Magazine, dan EconoChannel.

Project Officer Journalist Days 2016, Kania berharap kegiatan ini mampu mengedukasikan masyarakat ilmu kejurnalistikan serta menyatukan pers mahasiswa se-Indonesia. “11 Tim akan kembali bersaing pada Forum Diskusi Nasional untuk mendapatkan 3 pemenang. Tapi, percayalah 11 tim yang berhasil mengikuti JD adalah telah menjadi tim terbaik,” tutur mahasiswa angkatan 2014 tersebut.

Diskusi Nasional 11 Lembaga Pers Mahasiswa se-Indonesia

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline