Mahasiswa KKN 54 kelompok 180 UIN SAZU Purwokerto mengadakan sosialisasi tata cara penanaman benih pepaya California dan Pemupukan Tahap 1,2, dan 3. Kegiatan ini merupakan salah satu program unggulan KKN 54 Kelompok 180 dan dilaksanakan pada hari Minggu, 21 Juli 2024 di Desa Bangbayang, Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes. Kegiatan ini dimulai pukul 16.00 WIB dan berlangsung hingga 17.30 WIB. Kegiatan ini dihadari oleh Bapak kadus 1 Desa Bangbayang dan lebih dari 30 warga dan kelompok tani setempat.
Program sosialisasi ini menargetkan para petani desa Bangbayang dalam upaya mengatasi permasalahan pertanian di Desa Bangbayang yang kerap dilanda kekeringan, maka dari itu mahasiswa KKN memilih pepaya California sebagai solusi alternatif. Buah ini dinilai memiliki keunggulan dalam perawatan yang mudah, harga benih yang terjangkau, serta potensi hasil panen yang menguntungkan.
Bapak Syafi'i, selaku pemateri dan koordinator kelompok tani Desa Bangbayang menyampaikan "Petani di sini biasanya hanya mengandalkan padi dan palawija. Namun, keterbatasan irigasi di musim kemarau seringkali menjadi kendala," Ujarnya.
Selama kegiatan, peserta tidak hanya mendapatkan materi teori mengenai pemilihan benih yang baik, tetapi juga praktik langsung penanaman dan pemupukan yang benar. Antusiasme warga sangat tinggi, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan. Sebagai bentuk dukungan, mahasiswa KKN juga membagikan benih pepaya California secara gratis kepada peserta sebanyak 60 benih.
Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan petani di Desa Bangbayang dapat diversifikasi tanamannya dan tidak lagi bergantung pada satu atau dua jenis tanaman saja. Selain itu, budidaya pepaya California juga berpotensi meningkatkan pendapatan petani dan kualitas pertanian di desa. Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga Desa Bangbayang yang telah berpartisipasi dan mendukung kegiatan ini. Semoga pohon pepaya California yang telah diberikan dapat tumbuh subur dan memberikan manfaat bagi generasi mendatang. Aamiin.
Jurnalis: Nur Hanifah
Media: Adellillah Nurilah
Editor: Fika Nur Pangesti
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H