Ibuku dulu selalu bangunin aku begini : “Ayo bangun ! jangan kesiangan ! kalau kamu malas dan bangunnya kesiangan nanti rejekimu habis dipatok ayam !”
Pernah dengar gak kata-kata itu guys? kalo bangun kesiangan nanti rejeki kita habis dipatok ayam ? hehee..sepertinya lucu ya..masa iya sih ayam bisa patok rejeki kita ?
Anyway, sebenarnya itu adalah pesan yang tersirat lo guys…meski terkesan lucu tapi sebenarnya punya nilai filosofi yang tinggi. Maknanya sebagai warning bagi kita, bahwa bangun pagi itu adalah awal menyambut rejeki dan menghindarkan kita dari sifat pemalas. Rejeki itu bukan melulu diwujudkan dalam nilai atau uang ya guys, tapi lebih dari itu rejeki bisa berupa apa saja. Misalnya, dengan bangun pagi kita bisa menikmati udara segar pagi hari yang masih bersih sehingga dapat “mencuci” paru-paru kita, dengan bangun pagi kita bisa terhindar dari keterlambatan akibat terjebak macet, dengan bangun pagi kita bisa mendapatkan vitamin D gratis dari sinar Matahari pagi, dll. Bayangkan jika kita terus membiasakan bangun pagi, kita pasti akan mendapatkan kualitas kesehatan yang lebih baik sehingga dalam beraktifitas pun akan menjadi lebih semangat. Alhasil kualitas hidup pun akan jauh lebih baik. Rejeki-rejeki seperti inilah yang terkadang kerap kita lupakan. Lebih banyak orang menganggap bahwa rejeki itu yang berupa nilai-nilai rupiah, selain itu bukan…
Now im 32 years old…I have been married and worked…bukan anak kecil lagi yang kalo bangun pagi harus dibangunin, diteriakin “banguuuunnn..banguuuunn !!!” apalagi sampe diguyur air se ember kayak di pilem-pilem hehee…
Kalo dulu, ibu yang rajin banget bangunin aku, nyiapin keperluan sekolahku sampe nyiapin sarapanku. Aku tinggal nguap-nguap, bangun, mandi, ganti baju seragam, keluar kamar langsung sarapan, minta uang saku trus berangkat deh sekolah…
Nah sekarang nggak lagi donk…alarmku bukan suara merdu ibu lagi, tapi rasa tanggungjawab yang selalu jadi warning alarm hari-hariku. Ya ! tanggungjawab sebagai perempuan yang punya multiperan di kehidupan. Sebagai istri, ibu dari 3 anak balita, PNS, mahasiswa pascasarjana, drugs counselor dan blogger.
Percaya atau nggak, banyak yang heran dan bertanya-tanya padaku “kok bisa sih Fin kamu menjalani semua itu ? udah jadi istri, ibu 3 anak, kerja, sekolah S2, jadi penyuluh bahaya narkoba masih sempat nulis lagi…dan Alhamdulillah semuanya dapat dilakukan dengan baik…apa nggak capek ? apa nggak jenuh ? apa nggak keteteran ?
Tanggungjawab itu punya makna yang sangat luas. Aku berprinsip bahwa tanggungjawab itu bukan sekadar melaksanakan kewajiban dan menuntut hak, lebih daripada itu yaitu to do the best, melakukan segala sesuatu dengan sebaik-baiknya dan semaksimal mungkin. Selanjutnya hadiah, penghargaan, pujian dan apapun itu bentuknya adalah buah dari tanggungjawab kita. So, jangan khawatir dengan hak kita guys…percayalah bahwa Tuhan tidak akan pernah tidur dan menutup mata untuk “menghargai” setiap usaha maksimal hambaNya…
Rasa tanggungjawab itu juga yang menjadi ukuran kedewasaan kita dan membedakan kita dengan pribadi-pribadi yang “pemalas”. Nggak mau donk dicap pemalas ?
Nah…buat kalian yang pengen moveon, pengen memaksimalkan potensi diri kalian dan pengen bergerak lebih cepat untuk menyambut tantangan, nih aku punya 10 tips keren buat kalian ya guys, cekidot :
1.Ubah mindset kita bahwa kesempatan tidak datang dengan sendirinya, tapi harus dijemput bola. Jadi harus usaha, usaha dan usaha, jangan berdiam diri dan hanya menunggu.
2.Be Different
Jadilah pribadi yang “unik” dan berbeda dengan yang lain. Hal inilah yang akan membuat kita dikenal oleh banyak orang. Ini penting, sebab kepintaran atau kelebihan lain dalam level rata-rata akan sulit membuat kita dikenal orang. Akibatnya kita harus bersaing lebih keras lagi untuk meraih sebuah kesuksesan. Karena itulah, comeon, show up your style and be different !
3.Time Schedule
Buat time schedule setiap hari-hari kita guys…jadwal ini penting supaya kita tahu apa yang akan dan harus kita lakukan di hari ini. Jadi kita bisa melihat skala prioritas, mana aktifitas yang harus didahulukan.
4.Success Plan
Buat/tulis success plan untuk ke depan, gunanya agar kita punya tujuan dan mengetahui rel (jalur) bagaimana untuk menggapainya.
5.Be Possitive
Selalu berpikir positif dalam segala hal, sebab pemikiran yang positif akan mengantarkan kita menjadi pribadi yang percaya diri, tidak berputus asa dan selalu bersemangat menyambut tantangan.
6.Ideas Note
Maksimalkan potensi diri dengan memberikan ide/ gagasan di setiap forum atau kesempatan, karena ide/ gagasan yang tidak disampaikan sama halnya dengan permata berlian yang masih terpendam di bebatuan. Nah seperti kita tahu bahwa ide itu muncul nggak kenal waktu dan tempat, jadi saran aku bawalah selalu note kecil untuk menuliskan ide segar kamu, sebab kalo nggak ditulis, bisa-bisa ide kamu menghilang entah kemana deh…
7.Komunikasi
Jalin komunikasi yang baik dengan semua orang. Ingatlah, bahwa setiap orang yang kita kenal memiliki kemungkinan sebagai “pintu” kesuksesan kita di masa depan. Semakin baik jalinan komunikasi kita dengan banyak orang maka semakin lebar “pintu” kesuksesan kita. Selain itu, kepintaran atau kelebihan lainnya dalam diri kita akan menjadi tidak berguna jika orang lain tidak mengenal kita. Bukan hanya itu guys, dengan kita berhubungan baik dengan banyak orang, maka sebenarnya kita diuntungkan jika suatu saat kita membutuhkan bantuan orang tersebut kita tinggal menghubunginya, nggak perlu bingung-bingung lagi seperti mereka yang tidak memiliki banyak relasi.
8.No Gaptek !
Nggak bisa dipungkiri ya guys…kecanggihan teknologi masih menjadi andalan kita dalam beraktifitas. Update berita dan informasi terbaru bisa kita lakukan dengan adanya gadget. Semuanya kita dapatkan dengan sangat cepat dengan tingkat akurasi yang tinggi. So, jangan sampai deh kamu jadi orang yang gaptek, yang nggak bisa memanfaatkan gadget kamu dengan maksimal untuk aktifitas yang positif. Bayangkan, melalui gadget kita bisa tahu jalan mana yang terdekat untuk menuju suatu lokasi melalui aplikasi maps, kita bisa tahu lokasi mana yang sedang macet, kita bisa tahu berita terbaru dalam hitungan detik, kita bisa searching, downloading, browsing, dll dengan sangat mudah dan ini jelas sangat membantu gerak kita agar lebih cepat.
9.Jaga kualitas hidup kita dengan menjalani healthy lifestyle. Jelas, kesehatan adalah poin terpenting dalam mengoptimalkan potensi diri dan mendukung gerak lebih cepat. logikanya, bagaimana mungkin kita bisa gerak cepat kalo badan kita lemas, loyo apalagi dalam keadaan sakit…ingat ya guys bahwa di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Dengan jiwa yang kuat maka kita akan siap menghadapi tantangan ke depan.
10.Hal terakhir yang juga menjadi turn point bagi hal lainnya tidak lain adalah ibadah. Percayalah akan kekuatan doa. Doa akan senantiasa memberikan ketenangan, menjaga kita agar tidak terlepas dari kendali hidup, dan dengan doa kita akan menjadi pribadi yang selalu bersyukur. Di dalam syukur inilah kita akan mendapatkan kebahagiaan.
Jadi, tunggu apa lagi guys ? comeon…wakeup now ! ubah mindset, buat time schedule, buat success plan, jalani gaya hidup sehat, jalin komunikasi dengan banyak orang, jangan lupa selalu bawa note kecil untuk menampung ide kamu, mulai bijak dengan gadget kamu, jangan gaptek dan manfaatkan aplikasi yang ada dengan maksimal untuk memudahkan langkah kamu, jadilah pribadi yang unik dan berbeda, positif thinking dan selalu awali dan akhiri segala sesuatu dengan doa supaya berkah.
Aku sudah membuktikan 10 tips keren ini dalam kehidupanku dan Alhamdulillah aku selalu ready menjalani multiperanku sebagai istri, ibu, PNS, mahasiswa S2, konselor dan blogger.
It’s not about possible or impossible…but it’s about willing…!
So ? masih rela rejeki kita habis “dipatok ayam “ ???
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H