Lihat ke Halaman Asli

Fifin Anggela Prista

Mahasiswi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Serunya Jadi Penyiar dan Berbagai Pengalaman

Diperbarui: 11 Maret 2024   00:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Doc. Pribadi

"Hidup adalah tentang mengambil risiko, mencoba hal-hal baru, bersenang-senang, membuat kesalahan, dan belajar darinya."

Saya adalah anak yang mandiri dan punya rasa penasaran yang tinggi, sedari kecil saya sering mendengarkan radio kepunyaan bapak saya, bukan karena hobi atau memang menyukainya, namun cuma radio yang ada di gubuk kecil kediaman saya waktu itu. Sekitar tahun 2010 sampai 2013-an, hampir setiap hari saya mendengarkan radio dan sempat terbesit di pemikiran anak TK yang polos itu waktu itu, bagaimana caranya ada orang yang berbicara dari benda kotak itu, mengeluarkan suara yang terkadang nyanyian bahkan sampai bisa berinteraksi dengan pendengarnya.

Dan akhirnya saya menemukan pertanyaan receh yang bergulat di kepala saya waktu kecil ketika sudah masuk dibangku perkuliahan. September 2023 saya memutuskan untuk mengambil resiko dengan bergabung ke sebuah Badan Semi Otonom (BSO) bertajuk Ikom Radio. Komunitas radio kampus yang ada di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta tempat saya berkuliah, yang membuat saya tertarik saat pertama kali melihatnya. Ketika itu saya sedang menjalani masa pengenalan lingkungan kampus dan rangers Ikom radio (sebutan bagi anggota organisasi tersebut) sedang mencoba menarik anak baru untuk bergabung ke organisasi tersebut, dan yah, saya adalah salah satu orang yang berhasil mereka tarik.

Komunitas radio merupakan salah satu wadah bagi para mahasiswa untuk mengembangkan minat dan bakat mereka di bidang penyiaran. Selain mempelajari tentang teknik siaran, Ikom Radio menawarkan berbagai pengalaman yang asyik dan menarik yang tertuang dalam program kerja bagi para anggotanya. Bagi kamu yang tertarik dengan dunia radio, bergabung dengan organisasi ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Berikut beberapa keseruan yang akn didapatkan ketika berpartisipasi dalam organisasi radio kampus:

  • Belajar Teknik Penyiaran

Di organisasi radio kampus, kamu akan mendapatkan kesempatan untuk belajar teknik penyiaran secara langsung. Kamu akan belajar bagaimana menjadi penyiar, reporter, produser, editor audio, jurnalis dan masih banyak lagi.

  • Mengembangkan Kreativitas

Radio merupakan media yang membutuhkan kreativitas tinggi. Di organisasi radio kampus, kamu akan memiliki ruang untuk menuangkan ide-ide kreatifmu dalam bentuk program radio, naskah, dan konten lainnya.

  • Memperluas Jaringan Pertemanan

Organisasi radio kampus adalah tempat yang tepat untuk bertemu dengan orang-orang yang memiliki minat yang sama denganmu. Kamu akan mendapatkan banyak teman baru dari berbagai jurusan. Selain itu, yang menarik dari komunitas radio kampus di UMY, kita punya program untuk mengunjungi radio komersil yang ada di Jogja bahkan sampai keluar kota, dan pastinya itu akan semakin memperluas relasi mu.

  • Meningkatkan Kemampuan Berkomunikasi

Sebagai anggota organisasi radio kampus, kamu akan dituntut untuk memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik. Kamu akan belajar bagaimana berbicara dengan jelas, menarik, dan informatif di depan microphone.

  • Mendapatkan Pengalaman Berharga

Pengalaman yang kamu dapatkan di organisasi radio kampus akan sangat bermanfaat untuk karirmu di masa depan. Pengalaman ini akan menjadi nilai tambah saat kamu melamar pekerjaan di bidang penyiaran, jurnalistik, atau public relations.

Referensi

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline