Lihat ke Halaman Asli

Fida Ainir Rfhh

Mahasiswaaa

Minions Comeback di Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022, Para Badminton Lovers Sangat Antusias

Diperbarui: 5 Juni 2022   22:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo atau biasa disebut Minions akan kembali bermain di turnamen Indonesia Masters dan Indonesia Open 2022.

Marcus/Kevin sempat rehat dari beberapa turnamen di karenakan Marcus yang sempat operasi pada engkel kaki di Portugal pada awal April lalu.

Kabar tersebut berhasil menghebohkan para Badminton Lovers yang sudah sekian lama menantikan pertandingan mereka.

Pasangan ganda putra yang berperingkat 1 dunia sejak 2017 itu menjadi daya tarik para penonton dengan taktik cara main mereka.

Kepala Bidang Humas dan Media Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI), Broto Happy menjelaskan bahwa kondisi Marcus Gideon sudah cukup membaik.

"Inilah salah satu daya tarik di Indonesia Masters dengan kembalinya sang juara yang sudah ditunggu-tunggu. Yang pasti Marcus dan Kevin siap tampil di Indonesia Masters dan akan berusaha maksimal di turnamen ini,” kata Broto kepada media, Jumat (20/5/2022).

Indonesia Masters 2022 diselenggarakan pada 7-12 Juni mendatang, dan Indonesia Open 2022 yang diselenggarakan pada 14-19 Juni di Istora Senayan, Jakarta. 

Para pecinta bulutangkis Tanah Air mengaku tidak sabar akan berjalannya turnamen tersebut dan berharap Minions menjadi juara di turnamen kali ini.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline