Taste Of Perth 2015 merupakan festival makanan dari berbagai resto ternama yang diselenggarakan untuk kedua kalinya. Acara tahun ini berlangsung di Lengley Park dari tanggal 15 Mei -17 Mei 2015. The Taste pertama kali dan hanya sekali diadakan di London 10 tahun lalu. Sejak itu Taste Festival terus berkembang menjadi acara tahunan bagi pelanggan restaurant, penggemar makanan, dan penikmat anggur di 22 kota berbeda seluruh dunia.
Harga tiket masuk ada beberapa jenis , seperti tiket umum A$36, Silver Crown A$55, Gold Crown A$75, Lynford Platinum A$135, anak anak (usia 10-17 th) A$12, family (dua dewasa dua anak ) A$75 dan anak anak dibawah usia 10 tahun gratis. Tiket dapat dibeli online dan ditempat acara kecuali untuk tiket silver dan gold harus pesan online. Tentu saja ada berbagai banyak keuntungan untuk tiket tiket Silver, Gold dan Platinum.
Acara makan siang dimulai hari ini Jumat 15 Mei 2015 , jam 12 – 4 sore, makan malam jam 5.30 – 9.30 malam, begitu juga untuk hari Sabtu. Kecuali hari terakhir Minggu hanya makan siang saja.
Bagi pengunjung yang sudah membeli tiket, jika ingin membeli makanan harus menggunakan prepaid Crown Card yang bisa diisi ulang selama festival. Kartu tersebut harganya sedollar plus sejumlah uang yang harus kita isi dikartu tsb. Jika setelah makan masih ada sisa bisa di refund. Harga makanan bervariasi dari A$6 hingga A$30.
Berhubung hari ini saya menjadi volunteer di stand City Of Perth maka sayapun gratis masuk plus diberikan dua tiket umum untuk hari lain. Alhamdulilah. Saat berkeliling melihat lihat stand peserta, tak terlihat ada sampah disana. Semua pengunjung dan peserta festival disiplin membuang sampah pada tempatnya. Keren ya?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H