Lihat ke Halaman Asli

Efwe

TERVERIFIKASI

Officer yang Menulis

Gebyar Upacara Kemerdekaan Bernilai Rp87 Milyar, di bawah Bayang-Bayang Defisit APBN

Diperbarui: 17 Agustus 2024   15:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Detik.com

Upacara Kenegaraan Hari Kemerdekaan ke-79 yang dirayakan pada 17 Agustus 2024 hari ini, diselenggarakan secara berbeda.

Sepanjang saya ingat, biasanya dilangsungkan di satu tempat yakni Istana Merdeka di kawasan Medan Merdeka Utara Gambir Jakarta Pusat.

Kali ini, di dua tempat dan dilangsungkan secara bersamaan, selain di Istana Merdeka, juga di Ibukota baru Nusantara (IKN).

Presiden Joko Widodo menjadi inspektur Upacara Hari Kemerdekaan RI Ke-79 di IKN, beserta Ketua DPR  Puan Maharani, Ketua MPR Bambang Soesatyo, Ketua DPD La Nyala Matalliti dan Presiden terpilih Prabowo Subianto.

Sedangkan di Istana Merdeka, inspektur upacaranya Wakil Presiden RI, KH. Maaruf Amin dengan disertai Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka dan para tamu undangan lainnya.

Lewat siaran langsung yang saya saksikan di layar kaca, bisa dilihat bahwa penyelenggaraan Upacara Kenegaraan HUT Kemerdekaan ke-79 kalinya itu, meskipun di dua tempat berbeda tapi waktu dan setiap detil jalannya upacara dilaksanakan bersamaan.

Menarik memang, cuma tentu saja menyelenggarakan Upacara Kenegaraan HUT Kemerdekaan yang  memiliki tema " Nusantara Baru Indonesia Maju"  di dua tempat berbeda dengan magnitudo yang serupa, akan menggandakan anggaran yang harus disediakan oleh Negara.

Mengutip CNNIndonesia, yang merujuk pada pernyataan Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Isa Rachmatarwata, 13 Agustus 2024. Anggaran Upacara Kenegaraan HUT Kemerdekaan RI ke-79 menelan anggaran Rp87 milyar.

"Tahun ini kami menyiapkan anggaran Rp87 miliar untuk perayaan 17 Agustus di IKN, kalau dibanding tahun lalu di Jakarta itu Rp53 miliar," kata Isa.

Naik hingga nyaris dua kali lipat, anggaran itu meningkat untuk kebutuhan pengadaan sarana dan prasarana upacara di IKN.

Mungkin angka ini belum termasuk biaya akomodasi para peserta upacara yang  juga pastinya sangat besar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline