Lihat ke Halaman Asli

Efwe

TERVERIFIKASI

Officer yang Menulis

Sebagai Juara Grup, Peluang Kevin/Markus dan Hendra/Ahsan untuk Meraih Medali Emas Sangat Terbuka

Diperbarui: 27 Juli 2021   15:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Bola.com

Babak penyisihan grup cabang olahraga Bulutangkis nomor ganda Putra  Olimpade Tokyo hari Selasa (27/07/21) ini berakhir. Kabar gembiranya, 2 wakil Indonesia di nomor ganda putra cabang tepok bulu ini lolos ke babak berikutnya.

Kedua pasangan wakil Indonesia "The Minions" Kevin/Markus dan "The Daddy's" lolos ke babak 16 besar dengan predikat juara grup.

Meskipun pada pertandingan hari ini, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dikalahkan oleh pasangan China Taipe Lee Yang/Wang Chi Lin dengan rubber game 18-21 21-15 dan 17-21.

Meskipun kalah, The Minions lolos ke babak Perempat Final sebagai juara grup, lantaran dalam perhitungan angka di penyisihan grup pasangan nomor 1 dunia ini lebih baik dari pasangan Taiwan yang mengalahkan mereka di pertandingan terakhir penyisihan grup.

Kita harus berterima kasih pada pasangan India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty yang mengalahkan pasangan Inggris Ben Lane/ Sean Vendy dengan straight set 21-17 dan 21-19

Pada pertandingan sebelumnya pasangan peringkat 9 dunia asal India inj berhasil mengalahkan Lee Yang/Wang Chi Lin dengan rubber game 21-16 16-21 dan 27-25.

Sementara Kevin/Gideon berhasil mengalahkan Ganda Putra India tersebut dengan straight set 21-13 dan 21-12.

Ketiga pasangan dalam grup ini saling mengalahkan satu sama lain sehingga mereka sama-sama meraih 2 poin.

Karena sama-sama meraih 2 poin, maka masuk pada perhitungan head to head diantara ke 3 pasangan tersebut dan game difference 

Pada perhitungan game difference Kevin/Markus memiliki angka positif +1 dengan skor 3-2, sementara Lee Yang/Wang Chi Lin skornya 3-3, berarti pasangan Indonesia inilah yang berhak lolos ke Perempat Final dengan predikat juara Grup A.

Sementara pasangan Taiwan, keluar sebagai runner up grup dan lolos bersama Kevin/Markus. Pasangan India sendiri tersingkir lantaran skor game difference-nya minus 1, 2-3 dan berada diperingkat ketiga.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline