Lihat ke Halaman Asli

Efwe

TERVERIFIKASI

Officer yang Menulis

Jim Morrison, Sang Penyair Rock and Roll Penuh Misteri

Diperbarui: 20 Februari 2021   12:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Biography.com

Hampir setengah abad silam musisi  rock and roll legendaris, Sang Pujangga Rock and Roll Jim Morrison meninggal dunia.  Ia ditemukan tak bernyawa oleh kekasihnya Pamela Courson dalam bathtube di sebuah apartemen yang mereka sewa di kawasan  Rue Beautrellis Paris Perancis.

Menurut beberapa sumber bacaan yang saya dapatkan, keberadaan keduanya di Paris itu merupakan langkah awal dari Jim Morrison untuk lebih mendalami dan menuju totalitas untuk menjadi seorang penyair.

Namun kondisi mental Jim yang kecanduan alkohol membuat keadaannya runyam, ia disebutkan bisa menenggak wiskhy hingga 3 botol sehari, jadi praktis hari-harinya ia beraktivitas dalam kondisi tak sadar.

Banyak orang menyebutkan bahwa Jim meninggal karena overdosis Heroin, namun ada juga yang menyebutkan bahwa ia meninggal lantaran bunuh diri, meskipun secara resmi Jim Morrison disebutkan meninggal karena serangan jantung.

Namun sejumlah sumber lainnya, meyakini bahwa Musisi kelahiran Melbourne, Florida Amerika Serikat pada 8 Desember 1943 ini, tak meninggal karena heroin lantaran ia benci dan nyaris phobia terhadap jarum suntik yang biasa digunakan untuk memasukan heroin ke dalam tubuh seperti yang diungkapkan oleh Laurie Historian.

Jadi jika pun ia menggunakan heroin tak disuntikan tapi dibakar dan biasanya jika hanya dibakar kemudian dihirup melalui hidung agak sulit untuk menyebabkan seseorang overdosis.

Misteri kematian Jim Morrison ini hingga kini masih belum jelas benar penyebabnya, lantaran saat ia meninggal Pamela sang kekasihnya tak mengijinkan pihak medis untuk melakukan otopsi.

Bahkan kabar meninggalnya Jim ini baru diketahui publik secara resmi 6 hari setelah kematiannya. Pihak keluarga dekat dan sahabat-sahabatnya termasuk personil The Doors grup musik yang ia gawangi tak menghadiri pemakamannya yang dikuburkan di Pere Lachaisse sebelah Timur Kota Paris.

Menurut Scott Stanton dalam bukunya bertajuk "The Tombstone Tourist"  beberapa waktu sebelum Jim meninggal ketika berada di Paris ia menelusuri kota Paris untuk menuntaskan keingintahuannya tentang dunia para penyair yang dulu sempat menghabiskan waktunya di Paris seperti Charles Baudelaire hingga Ernest Hemingway.

Dalam satu kesempatan ia menyempatkan diri untuk menginap di L'Hotel di Rue Des Beaux Arts Paris tempat pujangga, penyair dan penulis naskah drama terkenal Irlandia Oscar Wilde meninggal dunia pada tahun 1900, ia pun kemudian berziarah ke makam Wilde, tempat dimana Jim Morrison pun akhirnya dimakamkan Cimetiere du Pere Lachaise di pinggiran kota Paris.

Dalam buku tersebut Stanton pun mengisahkan perihal detik-detik kematian seperti yang diungkap Pamela Courson sang kekasih Jim kepadanya. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline